Bolatimes.com - Melihat kembali momen langka mega bintang Argentina, Lionel Messi, berbicara menggunakan bahasa Inggris yang bukanlah bahasa sehari-hari yang ia pakai.
Banyak yang meragukan kapasitas Messi dalam berbicara, terutama menggunakan bahasa internasional, yakni bahasa Inggris.
Maklum saja, pemain berusia 35 tahun ini lebih banyak menghabiskan hidupnya di negara-negara yang menggunakan bahasa Spanyol, yakni Argentina dan Spanyol.
Baca Juga: Bus Persis Solo Dilempari Batu di Tangerang, Eks Bundesliga Kasih Tanda Jempol ke Bawah
Sebagai informasi, hampir seluruh hidup pemain berjuluk La Pulga itu dihabiskan di dua negara tersebut. Argentina merupakan negara tempatnya lahir dan menjalani masa anak-anak.
Sedangkan Spanyol, terutama Catalunya, merupakan tempatnya berkembang hingga menjadi salah satu pemain terbaik sepanjang masa.
Selain dua negara itu, Messi sejatinya juga tinggal di Prancis. Tapi kepindahannya ke negara satu ini terbilang belum lama, yakni pada 2021 lalu kala ia hijrah ke Paris Saint-Germain.
Baca Juga: Lagi! Viral Video Bus Persis Solo Dilempari Batu Usai Laga Melawan Persita Tangerang
Dari tiga negara yang pernah ditempatinya itu, tak pernah sekalipun mantan pemain Barcelona ini hidup di negara yang menggunakan bahasa Inggris.
Karenanya, banyak yang mempercayai bahwa peraih Ballon d’Or sebanyak tujuh kali itu tak bisa berbicara bahasa internasional tersebut.
Tapi siapa sangka, ternyata Messi yang dianggap tak bisa bahasa Inggris, justru dirinya pernah terekam lancar menggunakan bahasa internasional itu.
Hal tersebut diketahui dari rekaman video yang beredar di media sosial, di mana Messi membalas perkataan orang dalam suatu acara dengan bahasa Inggris.
Terlihat dalam video tersebut, terlihat Messi bersama rekan setimnya di PSG, Marco Verratti, tengah menyimak seorang pesulap.
Saat itu, pesulap tersebut melakukan hitungan mundur dengan menggunakan bahasa Spanyol, sebelum akhirnya ia berkata: ‘Saya harus melatih bahasa Spanyol saya’.
Baca Juga: Tantang Persis Solo, Persita Tengerang Bermain Imbang 0-0 di BRI Liga 1 2022/2023
Ucapan itu kemudian dibalas oleh Messi dengan bahasa Inggris, yakni kalimat ‘Very Nice’ yang menunjukkan dirinya memuji bahasa Spanyol pesulap tersebut.
Video ini pun kemudian menjadi perbincangan. Banyak yang tak menduga bahwa Messi akan menimpali perkataan orang lain dengan bahasa Inggris.
Seorang netizen bahkan menyebutkan bahwa Messi sejatinya paham bahasa Inggris. Tapi ia tak menyukai berbicara dengan bahasa tersebut saat tiba di PSG pada 2021 lalu.
Tapi ada pula netizen yang menyebut bahwa Messi tengah belajar bahasa Inggris karena adanya rumor ia akan melanjutkan kariernya ke Liga Inggris (Premier League).
Rumor ini hadir karena kontrak Messi yang akan habis pada Juni 2023 nanti. Hingga saat ini, dirinya belum meneken kontrak anyar dengan PSG.
Tak ayal, banyak yang mendukung Messi hijrah ke Liga Inggris sekaligus membuktikan bahwa dirinya yang terbaik di dunia dalam kompetisi terelit dan tersulit tersebut.