Bolatimes.com - Timnas Maroko secara mengejutkan lolos ke semifinal Piala Dunia 2022 usai mengalahkan tim favorit juara, Portugal. Berikut fakta menarik di balik kemenangan tersebut.
Menghadapi Portugal di Al Thumama Stadium, Sabtu (10/12/2022), Maroko menang tipis dengan skor 1-0. tunggal kemenangan Maroko dicetak oleh Youssef En-Nesyri di menit ke-42.
Kemenangan tersebut membawa Maroko ke semifinal dan sekaligus menjadi sejarah baru di Piala Dunia, di mana untuk pertama kalinya wakil dari benua Afrika akan tampil di semifinal.
Baca Juga: Jadwal Semifinal Piala Dunia 2022: Argentina vs Kroasia dan Prancis vs Maroko
Berikut fakta - fakta menarik usai Maroko singkirkan Portugal dan lolos ke semifinal Piala Dunia 2022.
1. Maroko menjadi tim Afrika pertama yang mencapai semifinal Piala Dunia.
2. Maroko adalah tim pertama yang mencapai semifinal Piala Dunia tanpa kebobolan gol yang dicetak oleh pemain lawan sejak Italia pada tahun 2006.
Baca Juga: Daftar 4 Tim yang Lolos ke Semifinal Piala Dunia 2022, Terbaru Prancis
3. Youssef En-Nesyri kini telah mencetak lebih banyak gol Piala Dunia daripada pemain Maroko lainnya dalam sejarah mereka di kompetisi (3 gol).
4. Cristiano Ronaldo gagal mencetak gol dalam delapan penampilannya di fase gugur Piala Dunia (termasuk perebutan tempat ketiga), menjalani 570 menit tanpa mencetak gol dan melepaskan 27 tembakan dalam prosesnya.
5. Yassine Bounou, yang tampil ke-50 untuk Maroko malam ini, adalah penjaga gawang Afrika pertama yang mencatatkan tiga clean sheet dalam satu edisi Piala Dunia.
Baca Juga: Hasil Piala Dunia 2022: Harry Kane Gagal Penalti, Inggris Kalah Lawa Prancis 1-2