Bolatimes.com - Langkah Portugal ke perempat final Piala Dunia 2022 Qatar diiringi catatan impresif salah satu pemainnya, Goncalo Ramos yang sukses mencetak hattrick.
Goncalo Ramos menjadi bintang Portugal saat menyarangkan tiga gol ke gawang Swiss di laga babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.
Trigol Goncalo Ramos masing-masing dicetak pada menit ke-17, 51' dan 67' dalam kemenangan 6-1 Portugal atas Swiss pada Rabu (7/12/2022).
Baca Juga: Sedikit Menit Bermain di Chelsea, Bintang Maroko Ini Mulai Dilirik Setan Merah ke Old Trafford
Namanya pun kini bersanding dengan deretan pemain top Portugal yang sukses mencetak hattrick di Piala Dunia, setidaknya ada 3 pemain yang disejajarinya.
Lantas siapa saja para pemain tersebut? berikut deretan pemain Portugal yang berhasil mencetak hattrick di Piala Dunia sebelum Goncalo Ramos.
1. Eusebio
Baca Juga: Tampil Apik di Piala Dunia 2022, 5 Negara Ini Raih Poin Paling Banyak di Ranking FIFA
Momen ini terjadi pada Piala Dunia 1966 Inggris, di mana saat itu Portugal berhasil merebut tempat ketiga turnamen dengan salah satu pemain kunci mereka, Eusebio.
Tak hanya mencetak hattrick, Eusebio juga sukses meraih status pencetak gol terbanyak dengan sembilan gol untuk Portugal.
Khusus di laga melawan Korea Utara, Eusebio bahkan berhasil mencetak quattrick di babak perempat final turnamen dalam kemenangan 5-3.
Baca Juga: Hasil Liga 1: PSS Sleman Kian Dekati Zona Degradasi usai Dikalahkan Madura United
2. Pauleta
Kesuksesan Pauleta dalam mencetak hattrick ini tercipta pada Piala Dunia 2002, satu-satunya kemenangan di fase grup setelah kalah dari Amerika Serikat dan Korea Selatan.
Paulera sukses mencetak 3 gol ke gawang Polandia sekaligus memastikan tiga poin penting untuk Selecao das Quinas saat itu.
Usia tak menghalangi Cristiano Ronaldo dalam mencetak hattrick, hal itu dibuktikan pada Piala Dunia 2018 saat melawan Spanyol.
Lewat kaki dan kepalanya, Ronaldo sukses membuat David De Gea memungut bola sebanyak tiga kali dari dalam jala gawangnya.
Saat itu Ronaldo sudah berusia 33 tahun 130 hari, meskipun di laga tersebut Portugal gagal menang setelah skor imbang 3-3.