Bolatimes.com - Kemenangan Timnas Argentina atas Australia saat bertemu di babak 16 besar Piala Dunia 2022, Minggu (4/12/2022) membuat pelatihnya, Lionel Scaloni bangga. Bahkan dirinya tak sabar bersua dengan idolanya Louis van Gaal, yang saat ini menukangi Timnas Belanda.
Bukan tanpa alasan momen ini menjadi penting bagi pelatih 44 tahun tersebut. Pasalnya saat Scaloni masih menjadi pemain, Louis van Gaal sudah menjadi pelatih yang diidolakan banyak orang.
"Saya berada di Deportivo La Coruna saat dia [Louis van Gaal] menjadi pelatih Barcelona dan dia menjadi tokoh terkemuka. Saya bangga bisa menghadapinya, semua orang tahu apa yang dia lakukan untuk anak asuhnya," ujar Scaloni kepada AFP, Minggu.
Scaloni menganggap bahwa generasi Timnas Belanda saat ini sudah berbeda, kendati begitu, ia paham Argentina akan mendapat ujian berat pada pertemuannya di Lusail Stadium, Qatar, Sabtu (10/12/2022).
"Saya rasa ini menjadi ujian berat. Tapi pertandingan nanti akan menjadi laga yang hebat antara dua tim bersejarah. Satu tim akan tersingkir, namun kami berusaha lolos [ke semifinal]," ujar dia.
Scaloni masih terbawa suasana kemenangan Argentina vs Australia. Ia juga memberikan penghormatan kepada Socceroos yang cukup membuatnya kewalahan meskipun menang dan melaju ke perempat final.
Baca Juga: Belanda vs Argentina di Perempat Final Piala Dunia 2022: Misi Balas Dendam De Oranje
"Kami puas, terutama karena pertandingan hari ini cukup sulit. Tekanan mereka cukup melelahkan," ujarnya.
Scaloni juga merasa terenyuh dengan dukungan suporter Argentina dalam pertandingan dini hari tadi. Dorongan semangat di lapangan membuat anak asuhnya menang dengan perlawanan yang cukup sengit. [ANTARA]
Baca Juga: Kiper Polandia Kalah Taruhan 100 Euro saat Messi Dapat Hadiah Penalti: Saya Tidak akan Bayar