Bolatimes.com - Calon pelatih Vietnam pernah bikin malu Timnas Qatar. Hal ini lantaran timnya dikalahkan Timnas Indonesia beberapa waktu lalu.
Pada gelaran Piala Asia 2004, Qatar harus mengakui kekalahan atas Timnas Indonesia dengan skor 1-2.
Kala itu, Qatar dilatih oleh Philippe Troussier yang beberapa waktu lalu digaungkan untuk menjadi pelatih Timnas Vietnam.
Baca Juga: Daftar Pemain Vietnam yang Dipanggil untuk Piala AFF 2022, Ada Penjebol Gawang Timnas Indonesia
Qatar tergabung dalam grup A bersama Cina, Bahrain, dan Timnas Indonesia. Mereka harus menyudahi Piala Asia 2004 dengan berada di posisi buncit grup A.
Salah satu yang menjadi sorotan ketika Qatar berjumpa Timnas Indonesia di laga pembuka. Pada saat itu, Timnas Indonesia dinahkodai oleh pelatih Ivan Kolev.
Beberapa materi pemain seperti Bambang Pamungkas, Budi Sudarsono, hingga Elie Aiboy menghiasi skuad Timnas Indonesia.
Baca Juga: Respons Tak Terduga Elkan Baggott usai Jordi Amat dan Sandy Walsh Sah Jadi WNI
Qatar dipecundangi Timnas Indonesia dengan skor 1-2. dicetak oleh Budi Sudarsono dan Ponaryo Astaman. Sedangkan Qatar cuma mampu membalas melalui Mohamed Magid tujuh menit jelang bubaran.
Kekalahan ini membuat jabatan Philippe Troussier sebagai pelatih Qatar dicopot. Troussier pun langsung kembali ke negara asalnya untuk melatih Marseille.
Kini, Philippe Troussier diisukan akan menjadi calon pelatih Timnas Vietnam. Ia diproyeksikan bakal menggantikan posisi Park Hang-seo yang pada akhir Januari 2023 nanti tidak menjadi pelatih Vietnam.
Baca Juga: Link Live Streaming Qatar vs Ekuador, Laga Pembuka Piala Dunia 2022