Intip Peluang Vietnam dan Thailand Lolos ke Piala Dunia 2026 andai Dilatih Shin Tae-yong

Shin Tae-yong kini dikaitkan dengan Vietnam dan Thailand usai menyatakan siap mundur dari kursi pelatih Timnas Indonesia.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Jum'at, 14 Oktober 2022 | 06:00 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong. (Dok. PSSI)

Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Mengintip peluang Vietnam dan Thailand untuk lolos ke Piala Dunia 2026 andai kedua rival Timnas Indonesia ini dilatih oleh Shin Tae-yong.

Belakangan nama Shin Tae-yong menjadi perbincangan menyusul pernyataannya yang akan mundur dari kursi kepelatihan Timnas Indonesia.

Pelatih asal Korea Selatan ini menyatakan akan mundur jika pendukung sepak bola Indonesia terus meminta Ketua Umum PSSI saat ini, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule, mundur.

Baca Juga: Kebobolan Lebih Dulu, PSIS Semarang Kalahkan Juniornya 3-2

Iwan Bule sendiri dituntut mundur karena dianggap lepas dari tanggung jawab akan terjadinya tragedi Kanjuruhan yang menewaskan ratusan korban jiwa.

Karena desakan agar Iwan Bule mundur kian menguat, Shin Tae-yong pun buka suara melalui media sosial Instagram bahwa dirinya juga akan ikut mundur.

Tak pelak pernyataan Shin Tae-yong ini membuat sebagian pendukung Timnas Indonesia juga menggemakan tagar ‘STY Out’ yang jadi bentuk kekecewaannya kepada pelatih berusia 52 tahun itu.

Baca Juga: Pelatih Klub yang Dibela Saddil Ramdani Sebut Kualitas Pemain Muda Malaysia Setara dengan Jepang

Jika Shin Tae-yong benar-benar mundur, diyakini banyak tim Asia Tenggara mengantre untuk mendapatkan jasanya.

Sebagai contoh adalah Vietnam yang saat ini belum menemui titik terang mengenai masa depan Park Hang-seo. Selain itu ada pula Thailand yang bisa saja menggeser Alexandre Polking demi Shin Tae-yong.

Jika Shin Tae-yong berlabuh ke dua rival Timnas Indonesia itu, bagaimana peluang Vietnam dan Thailand untuk lolos ke Piala Dunia 2026?

Baca Juga: Liga 1 2022/2023 Dilanjutkan Akhir November?

Peluang Vietnam dan Thailand Lolos ke Piala Dunia 2026

Peluang Vietnam dan Thailand lolos ke Piala Dunia 2026 andai dilatih Shin Tae-yong pun terbuka cukup lebar, mengingat adanya format baru untuk kompetisi tersebut.

Sebagai informasi, Piala Dunia 2026 yang akan digelar di Kanada, Amerika Serikat, dan Meksiko itu mengubah format dari 32 peserta menjadi 48 peserta.

Baca Juga: Media Malaysia Sindir PSSI: Tak Unggah Video Kekalahan Timnas Indonesia U-16 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023

Format ini membuat jatah tim yang lolos dari Asia pun bertambah, dari sebelumnya empat negara menjadi delapan negara.

Mengingat saat ini Vietnam dan Thailand merupakan tim terkuat di Asia Tenggara, maka peluang keduanya lolos pun terbuka lebar.

Apalagi jika dilatih Shin Tae-yong yang sarat pengalaman dalam kompetisi bersifat turnamen. Hal ini telah dibuktikannya selama melatih.

Selain pernah menjuarai Liga Champions Asia di level klub, Shin Tae-yong juga pernah menukangi Korea Selatan di Piala Dunia 2018.

CV mentereng ini unggul atas Park Hang-seo yang hanya jadi asisten Korea Selatan di Piala Dunia 2002 dan Alexandre Polking yang tak punya pengalaman di level tim nasional selain Thailand.

Apalagi baik Vietnam dan Thailand punya pemain dengan kualitas mumpuni yang berkiprah di level tertinggi, dengan Chanathip Songkrasin di J1 League dan Nguyen Quang Hai dari Vietnam di Ligue 2 Prancis.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Anak sekecil itu sudah cetak gol di Euro 2024

boladunia | 10:54 WIB

Venezia bakal jumpa Lazio di Serie A musim 2024/2025.

boladunia | 16:15 WIB

Inilah jadwal perempatfinal Euro 2024

boladunia | 06:42 WIB

Catat jadwal babak 16 besar Euro 2024

boladunia | 10:15 WIB

Teka-teki masa depan Thom Haye dibongkar media Belanda.

boladunia | 19:00 WIB

Gelandang Leverkusen yang sukses meraih gelar Bundesliga dan Piala Jerman, Granit Xhaka sangat berharap bisa membawa kemenangan untuk Swiss dalam laga Grup A melawan Hongaria pada Sabtu malam di Cologne Stadium.

boladunia | 08:47 WIB

Jerman tampil luar biasa, membuat Skotlandia menjadi korban pertama dengan kekalahan telak 1-5 pada pertandingan pembuka Euro 2024 Grup A di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Sabtu dini hari WIB.

boladunia | 08:08 WIB

Tiga negara yang memastikan diri lolos ke babak final Euro 2024, yakni Georgia, Ukraina, dan Polandia akan terbang ke Jerman, yang menjadi tuan rumah Euro 2024.

boladunia | 15:18 WIB

Pertandingan Vietnam vs Indonesia akan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi pada Selasa, (26/3/2024) pukul 19.00 WIB.

boladunia | 20:26 WIB

Deretan laga besar akan tersaji dalam Euro 2024 yang tak lama lagi akan digelar di Benua Biru. Jelang pertarungan bergengsi antar-negara di Eropa ini, ada sejumlah fakta menarik yang layak untuk dikupas.

boladunia | 09:15 WIB

Barcelona terjepit. Klub Catalan itu sudah disebut miskin oleh pemain incarannya. Pengaturan transfer menjadi lebih lancar ketika klub memiliki sumber daya finansial yang pas-pasan.

boladunia | 22:17 WIB

Liverpool memiliki kesempatan besar dalam mencari pengganti Juergen Klopp yang akan segera meninggalkan klub.Xabi Alonso, yang saat itu menjadi pelatih Bayer Leverkusen, pernah menjadi pilihan utama Liverpool.

boladunia | 21:58 WIB

Hasil undian untuk semifinal Piala FA diumumkan sekitar dua puluh lima menit setelah pertandingan Man United vs Liverpool di Old Trafford berakhir pada hari Minggu, tanggal 17 Maret 2024.

boladunia | 20:52 WIB

Striker AC Milan, Olivier Giroud dikabarkan akan merapat ke klub sepakbola asal Amerika Serikat. Saat ini disebutkan jika sang pemain sedang dalam tahap pembicaraan dengan LAFC di Amerika Serikat.

boladunia | 00:05 WIB

Di pertandingan melawan Hellas Verona pada pekan ke-29 Liga Italia, Pulisic mencetak gol penting yang mencatat sejarah bagi klub.

boladunia | 15:00 WIB

Gelaran drawing Europa Conference League 2023/2024 dilakukan di Nyon, Swiss pada Jumat, 15 Maret 2024. Dalam undian ada empat laga akan digelar pada delapan besar.

boladunia | 21:19 WIB

Detik-detik menegangkan terjadi ketika VAR melakukan tinjauan intensif untuk memastikan keabsahan gol tersebut, menciptakan ketegangan dan euforia di seluruh stadion.

boladunia | 07:00 WIB

Dalam pertandingan tersebut, Simone Inzaghi's squad mencetak gol melalui kontribusi Mateo Darmian, Lautaro Martinez, Federico Dimarco, dan Davide Frattesi, mengumpulkan total 69 poin, unggul 12 poin dari Juventus yang menempati posisi kedua dengan 57

boladunia | 06:15 WIB
Tampilkan lebih banyak