6 Pemain Aktif dengan Caps Terbanyak Bersama Timnas Portugal

Berikut 6 pemain yang masih aktif bermain dengan caps terbanyak di Timnas Portugal.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 12 Oktober 2022 | 06:00 WIB
Timnas Portugal. (Twitter/@bernardoCSilva).

Timnas Portugal. (Twitter/@bernardoCSilva).

Bolatimes.com - Berikut enam pemain aktif dengan caps atau jumlah penampilan terbanyak bersama tim nasional Portugal saat ini, di mana nama Cristiano Ronaldo menduduki daftar teratas.

Portugal merupakan sebuah negara yang menjadi kiblat sepak bola di Eropa. Hal ini tak lepas dari prestasi, liga dan banyaknya pemain asal negara tersebut yang menembus panggung dunia.

Di level internasional, tim nasional Portugal mampu menjuarai ajang Euro 2016 dan UEFA Nations League pada 2019 lalu.

Baca Juga: Shakhtar Donetsk vs Real Madrid, Karim Benzema Siap Susul Rekor Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi?

Lalu kompetisi di Portugal pun banyak melahirkan klub-klub besar, sebut saja FC Porto yang pernah menjuarai Liga Champions 2004 silam, lalu ada Benfica, dan Sporting CP.

Tak cukup sampai di situ, Portugal juga melahirkan banyak pemain berbakat di dunia sepak bola di setiap generasinya.

Saat ini saja, banyak pemain Portugal yang tersebar di seluruh penjuru dunia, termasuk di kancah sepak bola Indonesia.

Baca Juga: Keberangkatan TC Timnas Indonesia U-19 ke Eropa Tertunda, Asisten Shin Tae-yong Ungkap Alasannya

Karena majunya sepak bola Portugal tersebut, sulit bagi pemain-pemainnya menembus tim nasional berjuluk Seleccao das Quinas.

Meski begitu, terdapat beberapa pemain Portugal saat ini yang menjadi langganan tim nasional dan mampu mengoleksi caps atau jumlah penampilan yang tergolong banyak.

Lantas, siapa saja pemain aktif yang memiliki caps terbanyak bersama Timnas Portugal? Berikut daftarnya.

Baca Juga: Jalani TC Timnas Indonesia U-19, Robi Darwis Akui Berat Jauh dari Keluarga

1. Cristiano Ronaldo

Selebrasi kapten Portugal, Cristiano Ronaldo usai bobol gawang Luksemburg. (CARLOS COSTA / AFP)
Selebrasi kapten Portugal, Cristiano Ronaldo usai bobol gawang Luksemburg. (CARLOS COSTA / AFP)

Cristiano Ronaldo telah menjadi andalan Timnas Portugal sedari muda. Sejak debutnya pada tahun 2003 silam, namanya selalu menjadi pilihan para pelatih Seleccao das Quinas.

Hingga artikel ini dibuat, Ronaldo tercatat telah mengoleksi 191 caps bersama Portugal. Jumlah ini diyakini bisa bertambah, mengingat dirinya akan bermain di Piala Dunia 2022 dan belum menunjukkan tanda-tanda pensiun.

Baca Juga: Minta Laga Lawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 Digelar Tanpa Penonton, Thailand Disentil Netizen

2. Joao Moutinho

Gelandang andalan Wolverhampton Wanderers, Joao Moutinho, menjadi pemain aktif kedua yang banyak mengoleksi caps bersama Portugal.

Sejauh ini dirinya telah mengoleksi 145 caps bersama Portugal. Jumlah ini mungkin bisa bertambah karena dirinya bisa saja masuk skuad negaranya untuk Piala Dunia 2022.

3. Pepe

Cristiano Ronaldo dan Pepe usai mengalahkan Makedonia Utara. (Miguel Riopa/AFP)
Cristiano Ronaldo dan Pepe usai mengalahkan Makedonia Utara. (Miguel Riopa/AFP)

Rekan Cristiano Ronaldo di Real Madrid dulu, Pepe, juga menjadi salah satu pemain yang kerap menjadi andalan Portugal di ajang-ajang internasional.

Bek yang kini berusia 39 tahun tersebut saat ini mengoleksi 127 caps bersama Portugal. Belakangan namanya masih masuk daftar pemain yang diandalkan Fernando Santos.

4. Luis Nani

Mantan rekan Cristiano Ronaldo di Man United, Luis Nani, juga menjadi salah satu kolektor penampilan terbanyak di Portugal saat ini.

Pemain andalan Melbourne Victory itu telah mengoleksi 112 caps bersama Portugal. Hanya saja, jumlah itu tak akan bertambah mengingat dirinya sudah tak dipanggil oleh Fernando Santos.

5. Rui Patricio

Rui Patricio (kiri) dan Ruben Neves (kanan) saat merayakan kemenangan atas Italia di UEFA Nations League (Francisco Leong/AFP)
Rui Patricio (kiri) dan Ruben Neves (kanan) saat merayakan kemenangan atas Italia di UEFA Nations League (Francisco Leong/AFP)

Kiper andalan Portugal, Rui Patricio juga merupakan pemain aktif yang punya caps terbanyak di Seleccao das Quinas saat ini.

Kiper berusia 34 tahun itu memiliki 105 caps bersama Portugal sejak debutnya pada 2010 lalu. Berkat dirinya punya, negaranya mampu menjuarai Euro 2016 dan UEFA Nations League 2019.

6. Ricardo Quaresma

Portugal tak pernah kehabisan winger dengan kemampuan olah bola yang baik dan tajam. Salah satunya adalah Ricardo Quaresma yang hingga saat ini masih aktif bermain.

Karena talenta yang ia miliki, Quaresma pun kerap dipanggil Portugal. Sejauh ini ia telah tampil sebanyak 80 kali bagi negaranya tersebut.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Anak sekecil itu sudah cetak gol di Euro 2024

boladunia | 10:54 WIB

Venezia bakal jumpa Lazio di Serie A musim 2024/2025.

boladunia | 16:15 WIB

Inilah jadwal perempatfinal Euro 2024

boladunia | 06:42 WIB

Catat jadwal babak 16 besar Euro 2024

boladunia | 10:15 WIB

Teka-teki masa depan Thom Haye dibongkar media Belanda.

boladunia | 19:00 WIB

Gelandang Leverkusen yang sukses meraih gelar Bundesliga dan Piala Jerman, Granit Xhaka sangat berharap bisa membawa kemenangan untuk Swiss dalam laga Grup A melawan Hongaria pada Sabtu malam di Cologne Stadium.

boladunia | 08:47 WIB

Jerman tampil luar biasa, membuat Skotlandia menjadi korban pertama dengan kekalahan telak 1-5 pada pertandingan pembuka Euro 2024 Grup A di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Sabtu dini hari WIB.

boladunia | 08:08 WIB

Tiga negara yang memastikan diri lolos ke babak final Euro 2024, yakni Georgia, Ukraina, dan Polandia akan terbang ke Jerman, yang menjadi tuan rumah Euro 2024.

boladunia | 15:18 WIB

Pertandingan Vietnam vs Indonesia akan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi pada Selasa, (26/3/2024) pukul 19.00 WIB.

boladunia | 20:26 WIB

Deretan laga besar akan tersaji dalam Euro 2024 yang tak lama lagi akan digelar di Benua Biru. Jelang pertarungan bergengsi antar-negara di Eropa ini, ada sejumlah fakta menarik yang layak untuk dikupas.

boladunia | 09:15 WIB

Barcelona terjepit. Klub Catalan itu sudah disebut miskin oleh pemain incarannya. Pengaturan transfer menjadi lebih lancar ketika klub memiliki sumber daya finansial yang pas-pasan.

boladunia | 22:17 WIB

Liverpool memiliki kesempatan besar dalam mencari pengganti Juergen Klopp yang akan segera meninggalkan klub.Xabi Alonso, yang saat itu menjadi pelatih Bayer Leverkusen, pernah menjadi pilihan utama Liverpool.

boladunia | 21:58 WIB

Hasil undian untuk semifinal Piala FA diumumkan sekitar dua puluh lima menit setelah pertandingan Man United vs Liverpool di Old Trafford berakhir pada hari Minggu, tanggal 17 Maret 2024.

boladunia | 20:52 WIB

Striker AC Milan, Olivier Giroud dikabarkan akan merapat ke klub sepakbola asal Amerika Serikat. Saat ini disebutkan jika sang pemain sedang dalam tahap pembicaraan dengan LAFC di Amerika Serikat.

boladunia | 00:05 WIB

Di pertandingan melawan Hellas Verona pada pekan ke-29 Liga Italia, Pulisic mencetak gol penting yang mencatat sejarah bagi klub.

boladunia | 15:00 WIB

Gelaran drawing Europa Conference League 2023/2024 dilakukan di Nyon, Swiss pada Jumat, 15 Maret 2024. Dalam undian ada empat laga akan digelar pada delapan besar.

boladunia | 21:19 WIB

Detik-detik menegangkan terjadi ketika VAR melakukan tinjauan intensif untuk memastikan keabsahan gol tersebut, menciptakan ketegangan dan euforia di seluruh stadion.

boladunia | 07:00 WIB

Dalam pertandingan tersebut, Simone Inzaghi's squad mencetak gol melalui kontribusi Mateo Darmian, Lautaro Martinez, Federico Dimarco, dan Davide Frattesi, mengumpulkan total 69 poin, unggul 12 poin dari Juventus yang menempati posisi kedua dengan 57

boladunia | 06:15 WIB
Tampilkan lebih banyak