Ada Eks Timnas, Berikut 5 Pesepak Bola yang Sempat Tersandung Kasus Pelecehan

Setidaknya ada lima pesepak bola yang pernah tersandung kasus pelecehan.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Rabu, 10 Agustus 2022 | 21:00 WIB
Mochamad Yudha Febrian. (Instagram/febrian13yudhaa)

Mochamad Yudha Febrian. (Instagram/febrian13yudhaa)

Bolatimes.com - Sejumlah pesepak bola yang sempatr tersandung kasus pelecehan. Salah satunya ada mantan pemain Timnas Indonesia U-19 Yudha Febrian yang kasusnya pernah viral.

Bukan lagi rahasia bahwa pesepak bola dekat dengan gaya hidup yang glamor. Kepamoran dan keglamoran yang ada membuat para pesepak bola pun dekat dengan para wanita.

Kedekatan dengan para wanita ini terkadang menjadi bumerang bagi para pesepak bola itu, sehingga banyak hal-hal negatif tercipta yang bisa merusak karier dan nama pemain tersebut.

Biasanya, hal-hal negatif ini tercipta karena pesepak bola itu sendiri yang merasa popularitas membuatnya bisa melakukan segalanya.

Maka tak mengherankan jika beberapa pesepak bola kerap diterpa kasus pelecehan terhadap wanita, yang bisa saja merusak kariernya.

Meski ada beberapa kasus pelecehan yang belum terbukti, tetap saja publikasi mengenai pelecehan ini membuat nama para pesepak bola ini tercoreng.

Setidaknya ada lima pesepak bola yang pernah tersandung kasus pelecehan. Tak disangka salah satunya adalah talenta muda Indonesia.

Kira-kira, siapa saja pemain tersebut?

1. Cristiano Ronaldo

Ekspresi Cristiano Ronaldo setelah timnya kalah 0-4 oleh Brighton & Hove Albion dalam pertandingan Liga Inggris pada 08 Mei 2022. ANTARA/REUTERS/IAN WALTON
Ekspresi Cristiano Ronaldo setelah timnya kalah 0-4 oleh Brighton & Hove Albion dalam pertandingan Liga Inggris pada 08 Mei 2022. ANTARA/REUTERS/IAN WALTON

Kembali ke tahun 2009, Cristiano Ronaldo pernah tersandung kasus pelecehan seksual terhadap seorang wanita bernama Kathryn Mayorga.

Kejadian itu tercipta saat keduanya bertemu di sebuah kelab malam di Las Vegas. Mayorga yang kala itu seorang model pemula, mengaku telah diperkosa oleh Cristiano Ronaldo.

Kasus ini makin bertambah panjang, sebab muncul laporan bahwa Cristiano Ronaldo membayar Mayorga 375 ribu poundsterling untuk tak membawa kasus ini ke pengadilan.

2. Adam Johnson

Berbeda dengan Cristiano Ronaldo, eks winger Manchester City, Adam Johnson, pernah tersandung kasus pelecehan seksual yang menyeretnya ke jeruji besi.

Adam Johnson harus dipenjara karena dirinya didakwa telah melakukan pelecehan seksual ke seorang remaja yang baru berusia 15 tahun.

Adam Johson diduga mencium dan menyentuh secara seksual gadis tersebut, hingga membuat pengadilan menjatuhkan hukuman 6 tahun penjara, yang kemudian menghabisi kariernya sendiri.

3. Neymar Jr

Penyerang Paris Saint-Germain, Neymar. (LIONEL BONAVENTURE / AFP)
Penyerang Paris Saint-Germain, Neymar. (LIONEL BONAVENTURE / AFP)

Neymar Jr pun juga tak lepas dari kasus pelecehan seksual. Kasus ini disinyalir terjadi pada tahun 2016 silam, kala dirinya berseragam Barcelona.

Neymar Jr diduga melakukan pelecehan seksual kepada seorang karyawan wanita. Sosok tersebut mengaku bahwa mega bintang Paris Saint-Germain ini memaksanya melakukan oral seks di kamar hotelnya.

Adapun tempat kejadian perkara sendiri berada di New York City, saat Neymar Jr tengah melakukan promosi. Tuduhan yang ada ini kemudian disangkal oleh pemain asal Brasil tersebut.

4. Yudha Febrian

Talenta muda Indonesia, Yudha Febrian, juga pernah tersandung kasus pelecehan seksual. Kasus ini sendiri terungkap via media sosial, Twitter.

Sebuah akun bernama @senandhika11 membongkar pelecehan seksual yang dilakukan penggawa Timnas Indonesia kelompok umur tersebut.

Kicauan akun tersebut pun menjadi ramai dan membuat Yudha Febrian melakukan klarifikasi. Atas perbuatan itu dan perbuatan lainnya, namanya pun tercoreng di mata penikmat sepak bola Indonesia.

5. Benjamin Mendy

Fullback Manchester City, Benjamin Mendy. [AFP/Oli Scarff]
Fullback Manchester City, Benjamin Mendy. [AFP/Oli Scarff]

Bek kiri Manchester City, Benjamin Mendy, juga harus berhadapan dengan hukum karena kasus pelecehan seksual yang dilakukannya.

Dalam laporan yang beredar, bek berkebangsaan Prancis ini terkena kasus pemerkosaan. Tak tanggung-tanggung, Mendy didakwa 4 kasus pemerkosaan dan 1 pelecehan seksual.

Kasus ini diadukan oleh tiga wanita terhitung sejak Oktober 2020 hingga Agustus 2021. Karenanya, Mendy kini diparkir oleh Manchester City dan harus berhadapan dengan hukum.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Anak sekecil itu sudah cetak gol di Euro 2024

boladunia | 10:54 WIB

Venezia bakal jumpa Lazio di Serie A musim 2024/2025.

boladunia | 16:15 WIB

Inilah jadwal perempatfinal Euro 2024

boladunia | 06:42 WIB

Catat jadwal babak 16 besar Euro 2024

boladunia | 10:15 WIB

Teka-teki masa depan Thom Haye dibongkar media Belanda.

boladunia | 19:00 WIB

Gelandang Leverkusen yang sukses meraih gelar Bundesliga dan Piala Jerman, Granit Xhaka sangat berharap bisa membawa kemenangan untuk Swiss dalam laga Grup A melawan Hongaria pada Sabtu malam di Cologne Stadium.

boladunia | 08:47 WIB

Jerman tampil luar biasa, membuat Skotlandia menjadi korban pertama dengan kekalahan telak 1-5 pada pertandingan pembuka Euro 2024 Grup A di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Sabtu dini hari WIB.

boladunia | 08:08 WIB

Tiga negara yang memastikan diri lolos ke babak final Euro 2024, yakni Georgia, Ukraina, dan Polandia akan terbang ke Jerman, yang menjadi tuan rumah Euro 2024.

boladunia | 15:18 WIB

Pertandingan Vietnam vs Indonesia akan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi pada Selasa, (26/3/2024) pukul 19.00 WIB.

boladunia | 20:26 WIB

Deretan laga besar akan tersaji dalam Euro 2024 yang tak lama lagi akan digelar di Benua Biru. Jelang pertarungan bergengsi antar-negara di Eropa ini, ada sejumlah fakta menarik yang layak untuk dikupas.

boladunia | 09:15 WIB

Barcelona terjepit. Klub Catalan itu sudah disebut miskin oleh pemain incarannya. Pengaturan transfer menjadi lebih lancar ketika klub memiliki sumber daya finansial yang pas-pasan.

boladunia | 22:17 WIB

Liverpool memiliki kesempatan besar dalam mencari pengganti Juergen Klopp yang akan segera meninggalkan klub.Xabi Alonso, yang saat itu menjadi pelatih Bayer Leverkusen, pernah menjadi pilihan utama Liverpool.

boladunia | 21:58 WIB

Hasil undian untuk semifinal Piala FA diumumkan sekitar dua puluh lima menit setelah pertandingan Man United vs Liverpool di Old Trafford berakhir pada hari Minggu, tanggal 17 Maret 2024.

boladunia | 20:52 WIB

Striker AC Milan, Olivier Giroud dikabarkan akan merapat ke klub sepakbola asal Amerika Serikat. Saat ini disebutkan jika sang pemain sedang dalam tahap pembicaraan dengan LAFC di Amerika Serikat.

boladunia | 00:05 WIB

Di pertandingan melawan Hellas Verona pada pekan ke-29 Liga Italia, Pulisic mencetak gol penting yang mencatat sejarah bagi klub.

boladunia | 15:00 WIB

Gelaran drawing Europa Conference League 2023/2024 dilakukan di Nyon, Swiss pada Jumat, 15 Maret 2024. Dalam undian ada empat laga akan digelar pada delapan besar.

boladunia | 21:19 WIB

Detik-detik menegangkan terjadi ketika VAR melakukan tinjauan intensif untuk memastikan keabsahan gol tersebut, menciptakan ketegangan dan euforia di seluruh stadion.

boladunia | 07:00 WIB

Dalam pertandingan tersebut, Simone Inzaghi's squad mencetak gol melalui kontribusi Mateo Darmian, Lautaro Martinez, Federico Dimarco, dan Davide Frattesi, mengumpulkan total 69 poin, unggul 12 poin dari Juventus yang menempati posisi kedua dengan 57

boladunia | 06:15 WIB
Tampilkan lebih banyak