Bolatimes.com - Barcelona dikabarkan segera mendapatkan Raphinha dari Leeds United. Blaugrana setuju dengan nominal transfer senilai 65 juta poundsterling atau sekitar Rp1,1 triliun.
Melansir Goal Internasional, Rabu (13/7/2022), Barcelona akan membayar Leeds United 55 juta pounds terlebih dahulu sebelum menggelontorkan 10 juta pounds dalam bentuk tambahan.
Kesepakatan itu membuat Raphinha diperkirakan akan segera menjalani tes medis dan menandatangani kontraknya dengan Barcelona yang akan berdurasi lima tahun hingga 2027 hari ini, Rabu (13/7/2022).
Baca Juga: Harga Sewa Stadion di Jakarta dan Bekasi Kemahalan, Piala AFF U-16 Dipindah ke Jogjakarta
Barcelona dikabarkan melakukan manuver untuk segera memboyong Raphinha ke Camp Nou sejak akhir pekan lalu. Langkah mereka dipermudah dengan striker 25 tahun itu juga menaruh hati ke tim asuhan Xavi Hernandez itu.
Situasi tersebut membuat Chelsea yang juga mengincar tanda tangan Raphinha kemungkinan besar harus gigit jari. The Blues sebelumnya telah membuat proposal yang identik dengan Barcelona.
Pada akhirnya, Raphinha memilih Barca dengan agen dan mantan pemain Blaugrana, Deco yang mengambil alih kesepakatan. Ia sekarang akan mendapatkan gaji dua kali lipat dari yang dia hasilkan selama waktunya bersama Leeds.
Baca Juga: Hadapi Malaysia, Pelatih Vietnam U-19 Takut Kalau Ada Suporter Indonesia di Stadion
Raphinha awalnya gabung Leeds United pada 2020 setelah putus kontrak dengan klub Prancis Rennes pada 2019-20. Dia membuat total 67 penampilan untuk klub, mencetak 17 gol selama waktunya di Inggris.
Raphinha juga berhasil menembus tim nasional Brasil di mana sejauh ini dia tercatat telah tampil sembilan kali untuk tim samba sejak pindah ke Leeds United.
Baca Juga: Klasemen FIBA Asia Cup 2022: Indonesia Pemuncak Grup A, Ditempel Ketat Australia