Bolatimes.com - Industri sepak bola tak lepas dari penjualan jersey para pemain, sektor ini bahkan menjadi salah satu sumber pemasukkan bagi klub-klub tersebut.
Jersey menjadi salah satu barang yang bisa dikoleksi selain sebagai pembeda pemain yang bertanding, namun juga sangat bermanfaat bagi klub.
Sumber pemasukan klub berasal dari penjualan jersey, klub-klub top Eropa menjadi langganan dari pemasukan besar penjualan jersey.
Baca Juga: Profil Darwin Nunez, Pemain Anyar Liverpool yang Tak Bisa Bahasa Inggris
Setidanya ada 10 klub top Eropa dengan penjualan jersey terbanyak, berikut daftar klub tersebut.
Jawara Liga Inggris musim lalu ini menempati urutan ke-10 dengan penjualan jersey terbanyak di Eropa, lebih dari satu juta pasangan jersey ludes terjual di musim lalu.
Baca Juga: Hari Pertama Indonesia Open 2022, 3 Wakil Indonesia Lolos ke Babak 16 Besar
Penjualan jersey ini seperti tak sia-sia usai skuat asuhan Pep Guardiola sukses menorehkan prestasi di akhir musim sebagai jawara Premier League.
2. Paris Saint-Germain (PSG)
Punya sederet pemain bintang, menjadi kesempatan PSG menjual jersey secara besar-besaran meski baru membuat mereka berada di peringkat ke-9.
Baca Juga: Bantu Timnas Indonesia, Momen Pemain Yordania Sampai Berdarah-darah saat Kalahkan Kuwait
Di musim 2021-2022, PSG setidaknya sukses menjual sebanyak 1,18 juta jersey Lionel Messi dkk di musim lalu.
3. Borussia Dortmund
Memiliki sederet pemain muda bintang, Borussia Dortmund masuk ke jajaran 10 besar klub dengan penjualan jersey terbesar.
Total 1,18 juta pasang jersey sukses dijual Borussia Dortmund pada musim 2021-2022, kondisi yang belum pasti bisa diulang di musim depan.
4. Chelsea
Meski gagal total di musim 2021-2022, Chelsea masih untung dengan penjualan jersey terbanyak ketujuh di musim itu.
Total 1,13 juta jersey ludes terjual tentu hal ini sedikit membantu klub setelah kasus yang menimpa sang pemilik, Roman Abramovich.
5. Barcelona
Barcelona seolah tenggelam dalam beberapa musim, khususnya saat ditinggal Lionel Messi pergi ke Paris Saint-Germain (PSG).
Namun hal itu tak membuat penjualan jersey mereka macet, total 1,34 juta pasang jersey berhasil dijual Barcelona di musim lalu.
6. Juventus
Juventus masih belum habis, meski sudah tak memiliki Cristiano Ronaldo sebagai penyumbang dana terbesar penjualan jersey di beberapa musim sebelumnya.
Pada musim 2021-2022 Juventus berhasil menjual setidaknya 1,42 juta pasang, bisakah Si Nyonya Tua mengulanginya di musim baru.
7. Manchester United
Mengakhiri musim 2021-2022 dengan buruk, Manchester United masih ada di 4 besar klub dengan penjualan jersey terbanyak di musim lalu.
Total 1,95 juta pasang jersey mampu dijual Man United, Cristiano Ronaldo yang kembali dari petualangannya di Eropa tentu jadi salah satu alasannya.
8. Liverpool
Runner-up Premier League musim lalu, sekaligus pesaing Manchester City ini berhasil menjual jersey musim 2021-2022 dengan total 2,4 juta pasangan.
Tak heran mengapa Kota Merseyside memerah saat para pemain Liverpool melakukan parade perayaan juara Piala FA dan Piala Liga Inggris.
9. Real Madrid
Jawara Liga Champions musim lalu berhasil menjual 3 juta jersey dan menempatkan tim ini di urutan kedua klub dengan penjualan jersey terbanyak di Eropa.
10. Bayern Munich
Meski gagal di Liga Champions, namun jawara Bundesliga ini menjadi klub dengan penjualan jersey terbanyak di musim lalu.
Total 3,2 juta berhasil dijual dan Bayern Munich tentu meraup keuntungan besar dari hasil penjualan jersey ini.
(Kontributor: Eko Isdiyanto)