Kisah Ajaib Omar Elabdellaoui, Tampil Lagi untuk Galatasaray setelah Buta Setahun

Omar Elabdellaoui mengalami kebutaan akibat insiden di tahun baru 2021.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Rabu, 23 Februari 2022 | 16:00 WIB
Pemain Galatasaray, Omar Elabdellaoui. (Instagram/omarelabdellaoui)

Pemain Galatasaray, Omar Elabdellaoui. (Instagram/omarelabdellaoui)

Bolatimes.com - Banyak kisah ajaib hadir di kancah sepak bola. Salah satunya adalah Omar Elabdellaoui yang kembali bermain untuk Galatasaray setelah mengalami kebutaan selama setahun.

Bagi para atlet, olahraga membutuhkan fisik yang sempurna untuk tetap bersaing di level teratas, terutama di kancah sepak bola.

Terkadang, beberapa pemain melewati batasan dalam kekurangan fisiknya guna tetap bermain dan bersaing di lapangan hijau.

Baca Juga: PSSI Dekati Pemain Keturunan Lain setelah Shayne Pattynama, dari Premier League?

Tentu penikmat sepak bola masih ingat dengan kisah Edgar Davids yang kariernya hampir hancur akibat penyakit mata yang dideritanya.

Gelandang jangkar legendaris asal Belanda ini semasa bermain didiagnosa mengidap penyakit Glaukoma, yakni kerusakan pada saraf matanya.

Kerusakan pada saraf matanya ini tak bisa disembuhkan. Hal ini memicu klubnya, Juventus untuk melakukan pengobatan dan operasi.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions Malam Ini: Atletico Madrid vs Manchester United, Benfica vs Ajax

Meski pengobatan dan operasi telah dijalankan, Edgar Davids tetap harus menerima kenyataan bermain dengan alat bantu berupa kacamata.

Penggunaan kacamata ini pun menjadi citra dari Edgar Davids sekaligus sebagai simbol bahwa halangan seperti penyakit pun tak akan merubuhkan niatnya untuk bermain sepak bola.

Pemain Galatasaray, Omar Elabdellaoui. (Instagram/omarelabdellaoui)
Pemain Galatasaray, Omar Elabdellaoui. (Instagram/omarelabdellaoui)

Kisah Edgar Davids ini kembali terulang di era saat ini. Kali ini, sosok yang mengalaminya adalah Omar Elabdellaoui yang tercatat membela Galatasaray.

Baca Juga: Elkan Baggott Jadi Kapten Lagi, Terkini Bawa Ipswich Town Kalahkan Watford

Omar Elabdellaoui sempat mengalami hal yang lebih parah ketimbang Edgar Davids, di mana ia mengalami kebutaan yang otomatis merenggut karier sepak bolanya.

Hanya saja, Omar Elabdellaoui tak menyerah dengan keterbatasannya dan berhasil kembali lapangan hijau setahun setelah mengalami kebutaan. Bagaimana kisahnya?

Alami Kebutaan karena Kembang Api

Baca Juga: Deretan Pemain yang Absen di Laga Persebaya vs Arema FC, Carlos Fortes hingga Marselino Ferdinan

Omar Elabdellaoui harus menerima kenyataan tak bisa lagi menikmat warna-warni dunia saat dirinya divonis mengalami kebutaan.

Kebutaan ini didapatkannya pada 31 Desember 2020 lalu saat merayakan malam tahun baru bersama rekan-rekannya.

Nahas, dalam momen perayaan tersebut, Omar Elabdellaoui mengalami insiden di mana kembang api yang ia nyalakan, meledak tepat di depan wajahnya.

Ledakan kembang api itu membuat bola matanya terpapar bubuk petasan. Alhasil, ia dibawa ke Rumah Sakit di Istanbul untuk mendapat pertolongan pertama.

Hanya saja, pertolongan pertama tak bisa menyelamatkan Omar Elabdellaoui dari kenyataan bahwa mata kanannya mengalami kebutaan.

Kebutaan yang dialaminya itu pun otomatis membuat kariernya sebagai pemain habis. Beruntung baginya, Galatasaray tak lepas tangan begitu saja.

Klub papan atas Turki ini memberikan dukungan secara moril dan materiil agar Omar Elabdellaoui bisa sembuh dari kebutaan.

Omar Elabdellaoui pun harus menjalani operasi berupa transplantasi kornea dengan dokter spesialis. Tak tanggung-tanggung, ia menjalani 11 kali operasi untuk sembuh.

Pemain Galatasaray, Omar Elabdellaoui. (Instagram/omarelabdellaoui)
Pemain Galatasaray, Omar Elabdellaoui. (Instagram/omarelabdellaoui)

Hingga akhirnya  pada September 2021, Omar Elabdellaoui dinyatakan sembuh dan bisa melihat kembali. Namun, ia belum bisa turun langsung untuk bermain.

Barulah enam bulan kemudian, atau tepatnya pada 22 Februari 2022, Omar Elabdellaoui bisa kembali merumput setelah pelatih Fatih Terim menurunkannya saat Galatasaray berhadapan dengan Goztepe.

Di laga itu, Omar Elabdellaoui tampil dengan kacamata khusus untuk melindungi matanya yang tengah berada dalam perawatan medis.

Comeback Omar Elabdellaoui ini pun diakhiri dengan kemenangan untuk Galatasaray dengan skor 3-2 atas Goztepe.

(Kontributor: Vikal Pamungkas)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Anak sekecil itu sudah cetak gol di Euro 2024

boladunia | 10:54 WIB

Venezia bakal jumpa Lazio di Serie A musim 2024/2025.

boladunia | 16:15 WIB

Inilah jadwal perempatfinal Euro 2024

boladunia | 06:42 WIB

Catat jadwal babak 16 besar Euro 2024

boladunia | 10:15 WIB

Teka-teki masa depan Thom Haye dibongkar media Belanda.

boladunia | 19:00 WIB

Gelandang Leverkusen yang sukses meraih gelar Bundesliga dan Piala Jerman, Granit Xhaka sangat berharap bisa membawa kemenangan untuk Swiss dalam laga Grup A melawan Hongaria pada Sabtu malam di Cologne Stadium.

boladunia | 08:47 WIB

Jerman tampil luar biasa, membuat Skotlandia menjadi korban pertama dengan kekalahan telak 1-5 pada pertandingan pembuka Euro 2024 Grup A di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Sabtu dini hari WIB.

boladunia | 08:08 WIB

Tiga negara yang memastikan diri lolos ke babak final Euro 2024, yakni Georgia, Ukraina, dan Polandia akan terbang ke Jerman, yang menjadi tuan rumah Euro 2024.

boladunia | 15:18 WIB

Pertandingan Vietnam vs Indonesia akan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi pada Selasa, (26/3/2024) pukul 19.00 WIB.

boladunia | 20:26 WIB

Deretan laga besar akan tersaji dalam Euro 2024 yang tak lama lagi akan digelar di Benua Biru. Jelang pertarungan bergengsi antar-negara di Eropa ini, ada sejumlah fakta menarik yang layak untuk dikupas.

boladunia | 09:15 WIB

Barcelona terjepit. Klub Catalan itu sudah disebut miskin oleh pemain incarannya. Pengaturan transfer menjadi lebih lancar ketika klub memiliki sumber daya finansial yang pas-pasan.

boladunia | 22:17 WIB

Liverpool memiliki kesempatan besar dalam mencari pengganti Juergen Klopp yang akan segera meninggalkan klub.Xabi Alonso, yang saat itu menjadi pelatih Bayer Leverkusen, pernah menjadi pilihan utama Liverpool.

boladunia | 21:58 WIB

Hasil undian untuk semifinal Piala FA diumumkan sekitar dua puluh lima menit setelah pertandingan Man United vs Liverpool di Old Trafford berakhir pada hari Minggu, tanggal 17 Maret 2024.

boladunia | 20:52 WIB

Striker AC Milan, Olivier Giroud dikabarkan akan merapat ke klub sepakbola asal Amerika Serikat. Saat ini disebutkan jika sang pemain sedang dalam tahap pembicaraan dengan LAFC di Amerika Serikat.

boladunia | 00:05 WIB

Di pertandingan melawan Hellas Verona pada pekan ke-29 Liga Italia, Pulisic mencetak gol penting yang mencatat sejarah bagi klub.

boladunia | 15:00 WIB

Gelaran drawing Europa Conference League 2023/2024 dilakukan di Nyon, Swiss pada Jumat, 15 Maret 2024. Dalam undian ada empat laga akan digelar pada delapan besar.

boladunia | 21:19 WIB

Detik-detik menegangkan terjadi ketika VAR melakukan tinjauan intensif untuk memastikan keabsahan gol tersebut, menciptakan ketegangan dan euforia di seluruh stadion.

boladunia | 07:00 WIB

Dalam pertandingan tersebut, Simone Inzaghi's squad mencetak gol melalui kontribusi Mateo Darmian, Lautaro Martinez, Federico Dimarco, dan Davide Frattesi, mengumpulkan total 69 poin, unggul 12 poin dari Juventus yang menempati posisi kedua dengan 57

boladunia | 06:15 WIB
Tampilkan lebih banyak