Bolatimes.com - Pemain Australia, Jacob Italiano, memamerkan momen ketika dirinya cetak gol ke gawang Timnas Indonesia U-23 pada leg pertama Kualifikasi Piala Asia U-23, Selasa (26/10/2021).
Jacob Italiano menjadi salah satu pemain yang merepotkan lini pertahanan Timnas Indonesia U-23 pada leg pertama. Bahkan, dia mencetak gol apik dari luar kotak penalti.
Nah, jelang pertandingan leg kedua, pemain Monchengladbach II tersebut nampaknya belum move on dari lesakkan indahnya.
Baca Juga: Kaesang Jabat Komisaris RANS Entertainment, Netizen: Akhirnya Jadi PNS
Melalui akun Instagramnya, Italiano membagikan beberapa potret di mana dirinya mengobrak-abrik pertahanan Timnas Indonesia U-23 yang dikawal Asnawi Mangkualam cs.
"Menikmati momen satu itu," tulis Jacob Italiano di keterangan postingannya.
Di leg kedua Australia melawan Timnas Indonesia U-23 ini, Jacob Italiano tentu menjadi salah satu pemain yang paling berbahaya untuk anak asuh Shin Tae-yong.
Baca Juga: Dilarang Masuk, Jose Mourinho Pilih Makan Lesehan di Depan Pintu Stadion
Gelandang serang Australia itu sudah membuktikan kapasitasnya saat berjumpa timnas Indonesia U-23 pada laga leg pertama.
Dalam beberapa kesempatan, pemain berusia 20 tahun ini mampu membuat barisan pertahanan skuad Garuda Muda porak-poranda.
Italiano memiliki kemampuan olah bola yang mumpuni. Selain itu, visi bermainnya yang oke ditunjang dengan kemampuan untuk memberikan servis yang matang kepada rekan-rekannya.
Baca Juga: Georgina Hamil Anak Kembar Ronaldo, 'Mertua' Hanya Doakan Kesehatan Janin