Charlie Morgan, Ballboy yang Ditendang Eden Hazard Kini Sukses Dagang Miras

Insiden Hazard menendang ballboy bernama Charlie Morgan itu terjadi pada 2013.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Kamis, 05 Agustus 2021 | 16:15 WIB
Potret Eden Hazard menendang Ballboy. (Dok. Mirror)

Potret Eden Hazard menendang Ballboy. (Dok. Mirror)

Bolatimes.com - Tentu masih ingat dengan insiden Eden Harard menendang seorang ballboy saat masih berseragam Chelsea pada 2013. Usut punya usut, ballboy malang bernama  Charlie Morgan itu kini sukses jadi pedagang minuman keras.

Ketika itu Chelsea menghadapi Swansea City di laga semifinal Piala Liga Inggris 2012/13. Di pertandingan tersebut Hazard diganjar kartu merah setelah menendang anak gawang (ballboy) bernama Charlie Morgan.

Alasannya, Morgan dinilai membuang-buang waktu The Blues yang mesti segera mencetak gol pengejar ketertinggalan. Waktu itu The Swans sedang unggul agregat 2-0.

Baca Juga: Wesley Fofana Terancam Absen Semusim Penuh usai Cedera Patah Kaki

Sebetulnya Hazard tak betul-betul menendang Morgan. Pemain Belgia itu mencoba mengambil bola yang dipeluk oleh Morgan dengan cara menendang bola. Aksi Hazard itu sempat bikin Charlie Morgan terkenal.

"Bocah lelaki [anak gawang] itu berusaha menghalangi bola dengan tubuhnya dan aku hanya berusaha menendang bola itu. Kurasa aku menendang bola dan bukan bocah itu. Aku minta maaf," ujar Hazard saat itu.

Penyerang Chelsea, Eden Hazard (Adrian Dennis/AFP)
Penyerang Chelsea, Eden Hazard (Adrian Dennis/AFP)

Lantas, bagaimana kabar Charlie Morgan sekarang? Setelah kurang lebih 8 tahun sejak kejadian tersebut, Morgan kini jadi selebriti dengan lebih dari 15 ribu pengikut di Twitter.

Baca Juga: Profil Romelu Lukaku yang Dirumorkan Pindah dari Inter ke Chelsea

Selain itu, Morgan ternyata bukan bocah biasa dan bukan anak gawang biasa. Dia merupakan putra dari pemegang saham terbesar Swansea City, Martin Morgan.

Saat ini Charlie Morgan dikabarkan merambah dunia bisnis bersama kawannya, Jackson Quinn. Mereka merintis bisnis di industri minuman keras berjenis Vodka. Usahanya tersebut dia beri nama Au Vodka.

Au Vodka menjadi salah satu merek vodka kelas premium di Inggris yang juga bermitra dengan Selfridges, Harvey Nichols, dan Costco.

Baca Juga: Cedera Patah Tulang usai Ditekel Keras, Bek Leicester City: Allahu Akbar!

Perusahaan Morgan itu terbilang cukup sukses setelah vodka produksinya mendapatkan tanggapan positif di pasar Britania Raya.

Statusnya sebagai selebtwit juga membantu Charlie Morgan dalam memasarkan dan mempromosikan produknya. Au Vodka banyak dipilih menjadi hadiah paling populer saat natal yang membuat namanya semakin terkenal di pasar Inggris dan sekitarnya.

Majunya bisnis Morgan membuat DJ dan presenter TV Charlie Sloth berinvestasi. Dengan dukungan dari selebritis Inggris itu, mereka menjual 10.000 botol pada tahun 2019.

Baca Juga: Hot Abis! Natalia Barulich Pamer Pose Tanpa Busana yang Bikin Neymar Panas

Mereka bahkan mampu menggunakan mantan petinju dunia, Floyd Mayweather, untuk mempromosikan Au Vodka.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Anak sekecil itu sudah cetak gol di Euro 2024

boladunia | 10:54 WIB

Venezia bakal jumpa Lazio di Serie A musim 2024/2025.

boladunia | 16:15 WIB

Inilah jadwal perempatfinal Euro 2024

boladunia | 06:42 WIB

Catat jadwal babak 16 besar Euro 2024

boladunia | 10:15 WIB

Teka-teki masa depan Thom Haye dibongkar media Belanda.

boladunia | 19:00 WIB

Gelandang Leverkusen yang sukses meraih gelar Bundesliga dan Piala Jerman, Granit Xhaka sangat berharap bisa membawa kemenangan untuk Swiss dalam laga Grup A melawan Hongaria pada Sabtu malam di Cologne Stadium.

boladunia | 08:47 WIB

Jerman tampil luar biasa, membuat Skotlandia menjadi korban pertama dengan kekalahan telak 1-5 pada pertandingan pembuka Euro 2024 Grup A di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Sabtu dini hari WIB.

boladunia | 08:08 WIB

Tiga negara yang memastikan diri lolos ke babak final Euro 2024, yakni Georgia, Ukraina, dan Polandia akan terbang ke Jerman, yang menjadi tuan rumah Euro 2024.

boladunia | 15:18 WIB

Pertandingan Vietnam vs Indonesia akan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi pada Selasa, (26/3/2024) pukul 19.00 WIB.

boladunia | 20:26 WIB

Deretan laga besar akan tersaji dalam Euro 2024 yang tak lama lagi akan digelar di Benua Biru. Jelang pertarungan bergengsi antar-negara di Eropa ini, ada sejumlah fakta menarik yang layak untuk dikupas.

boladunia | 09:15 WIB

Barcelona terjepit. Klub Catalan itu sudah disebut miskin oleh pemain incarannya. Pengaturan transfer menjadi lebih lancar ketika klub memiliki sumber daya finansial yang pas-pasan.

boladunia | 22:17 WIB

Liverpool memiliki kesempatan besar dalam mencari pengganti Juergen Klopp yang akan segera meninggalkan klub.Xabi Alonso, yang saat itu menjadi pelatih Bayer Leverkusen, pernah menjadi pilihan utama Liverpool.

boladunia | 21:58 WIB

Hasil undian untuk semifinal Piala FA diumumkan sekitar dua puluh lima menit setelah pertandingan Man United vs Liverpool di Old Trafford berakhir pada hari Minggu, tanggal 17 Maret 2024.

boladunia | 20:52 WIB

Striker AC Milan, Olivier Giroud dikabarkan akan merapat ke klub sepakbola asal Amerika Serikat. Saat ini disebutkan jika sang pemain sedang dalam tahap pembicaraan dengan LAFC di Amerika Serikat.

boladunia | 00:05 WIB

Di pertandingan melawan Hellas Verona pada pekan ke-29 Liga Italia, Pulisic mencetak gol penting yang mencatat sejarah bagi klub.

boladunia | 15:00 WIB

Gelaran drawing Europa Conference League 2023/2024 dilakukan di Nyon, Swiss pada Jumat, 15 Maret 2024. Dalam undian ada empat laga akan digelar pada delapan besar.

boladunia | 21:19 WIB

Detik-detik menegangkan terjadi ketika VAR melakukan tinjauan intensif untuk memastikan keabsahan gol tersebut, menciptakan ketegangan dan euforia di seluruh stadion.

boladunia | 07:00 WIB

Dalam pertandingan tersebut, Simone Inzaghi's squad mencetak gol melalui kontribusi Mateo Darmian, Lautaro Martinez, Federico Dimarco, dan Davide Frattesi, mengumpulkan total 69 poin, unggul 12 poin dari Juventus yang menempati posisi kedua dengan 57

boladunia | 06:15 WIB
Tampilkan lebih banyak