Bolatimes.com - Timnas Inggris berhasil melenggang ke perempatfinal Euro 2020 usai menyingkirkan Timnas Jerman. Pencapaian ini terasa spesial bagi pelatih Gareth Southgate karena sukses menebus dosa yang yang dibuatnya pada 25 tahun silam.
Inggris menyingkirkan Jerman di Euro 2020 setelah meraih kemenangan 2-0 dalam laga yang berlangsung di Stadion Wembley, London.
Kemenangan monumental The Three Lions atas rival beratnya dimotori oleh Raheem Sterling dan Harry Kane yang sama-sama mengemas satu gol.
Baca Juga: Sudah Absen di Euro 2020, Ramos Kini Tak Dipanggil ke Skuat Olimpiade Tokyo
Di sisi lain, kiper Everton Jordan Pickford juga tak luput dari status pahlawan. Penampilan apiknya sukses membuat Timo Werner, Kai Havertz, dan Thomas Muller gagal mencetak gol.
Hasil ini membuat Timnas Inggris untuk pertama kalinya mengalahkan Jerman di fase knock-out turnamen bergengsi internasional sejak Piala Dunia 1966.
Sementara bagi Gareth Southgate, kemenangan ini terasa sangat manis, di mana saat masih menjadi pemain, dia punya momen sangat buruk saat berjumpa dengan Jerman.
Baca Juga: Perpecahan! Keluarga Pemain Cekcok Usai Prancis Tersingkir di Euro 2020
Keberhasilannya mengantar Inggris ke perempat final Euro 2020 sekaligus membuat Southgate sukses menebus dosa masa lalu.
Pada 25 tahun silam, tepatnya di semifinal Euro 1996, Southgate menjadi biang tersingkirnya Inggris oleh Jerman via adu penalti.
Southgate yang jadi penendang keenam Inggris, gagal mencetak gol. Tendangannya yang mengarah ke pojok kiri bawah gawang mampu dibaca kiper Jerman Andreas Kopke.
Baca Juga: Meski Angkat Koper, Cristiano Ronaldo Masih Puncaki Top Skor Euro 2020
Kegagalan Southgate jadi bencana karena penendang terakhir Jerman, Andreas Moller sukses mengeksekusi penalti hingga Der Panzer melaju ke final dengan kemenangan 6-5.
"Saya sangat senang. Saya melihat ke layar lebar dan melihat [mantan kiper Inggris] David Seaman di atas sana," kata Gareth Southgate dikutip dari BBC Sport, Rabu (30/6/2021).
"Untuk rekan satu tim saya yang bermain dengan saya [di Euro 96] saya tidak dapat mengubah [kesalahan penaltinya yang terkenal melawan Jerman di semifinal] jadi itu akan selalu menyakitkan."
Baca Juga: 6 Fakta Menarik usai Inggris Singkirkan Jerman dari Euro 2020
Di babak perempatfinal Euro 2020, Timnas Inggris sudah ditunggu Ukraina yang melewati babak 16 besar dengan menekuk Swedia dengan skor 2-1. Pertandingan kedua tim akan berlangsung di Stadion Olimpico, Roma, Italia, pada Minggu (4/7/2021).
(Arief Apriadi)