Bolatimes.com - Barcelona dipastikan gagal mempertahankan gelar juara La Liga Spanyol musim ini. Menariknya, Blaugrana justru memberikan ucapan selamat pada Real Madrid yang berhasil merebut trofi.
Kepastian Barcelona gagal juara setelah menelan kekalahan memalukan atas Osasuna. Bertanding di Camp Nou, Jumat (17/7/2020) dini hari WIB, Lionel Messi cs kalah 1-2.
Sementara di saat bersamaan Real Madrid berhasil mengatasi perlawanan Villareal. Pada laga yang digelar di Estadion Alfreo Di Stefano, Los Blancos menang tipis 2-1.
Baca Juga: Inter Milan Bantai SPAL, Berikut Klasemen Terbaru Serie A Italia
Berkat hasil ini, Barcelona sudah tak bisa mengejar perolehan poin Real Madrid, mengingat musim ini tinggal menyisakan satu laga. Blaugrana kini berada di peringkat dua dengan 79 poin, sedangkan Los Blancos mengoleksi 86 poin.
Alhasil, Real Madrid berhak atas trofi juara La Liga Spanyol musim ini. Dan Barcelona harus merana karena gagal mempertahankan gelar yang sudah diraih dalam dua musim yang lalu.
Tak berselang lama setelah gagal, Barcelona justru mengucapkan selamat pada Real Madrid. Lewat akun media sosial Twitter, Blaugrana nampak ikhlas menyerahkan trofi kepada
Baca Juga: Barcelona Kalah, Real Madrid Juara La Liga Spanyol Musim Ini
.
''Selamat kepada Real Madrid untuk gelar juara La Liga musim 2019/2020,'' cuit Barcelona.
Namun keputusan memberi selamat tersebut tak mendapat respons baik dari fans Barcelona. Banyak yang mengecam tindakan tersebut.
Baca Juga: Mesra, Cesc Fabregas Pamer Foto Ciuman dengan Istri di Atas Kapal
''Mental klub yang lemah,'' ujar salah satu akun.
''Terima kasih. Jika Anda tidak mendengarkan penggemar bodoh Anda memecat Valverde, ini tidak mungkin. Terima kasih lagi,'' sahut akun lainnya.
''Selamat kepada Bartomeu untuk menghancurkan Barcelona,'' ujar akun lainnya.
Sementara itu, Real Madrid kini telah mengoleksi 34 gelar La Liga Spanyol. Sedangkan Barcelona baru meraih 26 trofi sepanjang sejarah.
Kemenangan tersebut membuat Real Madrid meraih trofi Liga Spanyol ketiga dalam satu dasawarsa terakhir yang masih didominasi oleh Barcelona (enam kali).
Real Madrid terakhir kali menjadi kampiun Negeri Matador pada musim 2016/2017. Hanya Atletico Madrid yang juara di luar rivalitas El Clasico.