Bolatimes.com - Liverpool secara mengejutkan tersingkir dari Liga Champions usai dikalahkan Atletico Madrid. The Reds takluk dengan skor 2-3.
Menjamu Atletco Madrid pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Kamis (12/3/2020) dini hari WIB, Liverpool sejatinya sempat unggul lebih dulu di babak pertama. Adalah Georginio Wijnaldum yang mencetak gol tersebut menit ke-43.
Skor 1-0 bagi keunggulan Liverpool di waktu normal ini membuat laga harus dilanjutkan ke perpanjangan waktu. Pasalnya agregat kedua tim menjadi 1-1.
Baca Juga: Bek Juventus, Daniele Rugani Dipastikan Positif Corona
Roberto Firmino pun hadir memberikan harapan besar kepada pendukungnya. Ia memperbesar keunggulan Liverpool menjadi 2-0 di perpanjangan waktu, menit ke-94.
Namun akibat blunder Adrian San Miguel, Atletico Madrid mampu mempercil ketertinggalan lewat gol Marcos Llorente. Usai gol tersebut, Los Rojiblancos makin percaya diri dengan mencetak dua gol lagi berkat aksi Llorente dan Alvaro Morata jelang laga bubaran.
Akibat kekalahan tersebut, mimpi Liverpool meraih treble winners musim ini pun dipastikan sirna. Sebelumnya, anak asuh Jurgen Klopp juga sudah tersingkir di Piala FA akibat dikalahkan Chelsea.
Baca Juga: Hasil Liga Champions Dini Hari Tadi: Atletico dan PSG Menang Meyakinkan
Bertandang ke markas Chelsea pada babak kelima Piala FA, Liverpool kalah 0-2. Gawang The Reds dikoyak oleh Willian dan Ross Barkley.
Kini Liverpool hanya tinggal menyisakan satu gelar untuk diperebutkan, yakni titel Liga Primer Inggris. Namun mereka sepertinya tinggal menunggu waktu saja untuk meraih gelar juara tersebut.
Sebab, Liverpool menjadi pemuncak klasemen dengan torehan 82 poin dari 29 laga. Jordan Henderson cs sukses meninggalkan jauh pesaing terdekat Manchester City dengan selisih 25 angka.
Baca Juga: Jurgen Klopp Sudah Temukan Cara untuk Bungkam Atletico Madrid di Anfield
Liverpool pun diprediksi akan menyegel gelar Liga Primer Inggris dalam dua kemenangan beruntun. Dalam dua laga ke depan, mereka sudah ditunggu Everton (Selasa, 17/3/2020 dini hari WIB) dan Crystal Palace (Minggu, 22/3/2020 dini hari WIB).