Bolatimes.com - Arsenal kembali melanjutkan petualangannya menghadapi klub promosi Sheffield United pada ajang Liga Primer Inggris di Stadion Bramall Lane, Selasa (22/10/2019) dini hari WIB. Meraih poin penuh diklaim menjadi target penting yang harus diraih Unai Emery.
Sebelumnya, Arsenal sukses merengkuh dua kali kemenangan berturut-turut di gelaran Liga Europa dan Liga Primer Inggris. Granit Xhaka cs disebut berambisi untuk merengkuh hasil manis demi memperbaiki posisi di klasemen.
Secara statistik, skuat Meriam London dinilai menunjukkan performa yang tak buruk-buruk amat di awal musim ini. Dari delapan laga yang sudah dilakoni, Arsenal meraih empat kali menang, tiga kali imbang, dan sekali kalah saat ditekuk Liverpool 1-3.
Baca Juga: Hanya Bermain Imbang, Ini Lima Fakta Menarik Laga Man United Vs Liverpool
Berbicara rekor pertemuan, Arsenal memang lebih diunggulkan. Sebab, Sheffield United terseok-seok di papan bawah klasemen dengan catatan dua kali menang dari delapan laga.
Selain itu, riwayat pertemuan kedua tim lebih didominasi dengan kemenangan Arsenal. Sebanyak sembilan pertemuan yang mereka lakukan, Sheffield United selalu keok. Bahkan pertemuan terakhirnya di tahun 2008 silam, Meriam London mencukur habis The Blades dengan skor 6-0.
Namun, Sheffield United tak perlu berkecil hati karena Arsenal sempat tumbang saat bertandang ke Stadion Bramall Lane, 2006 lalu. Dari total tiga pertemuan terakhir, Meriam London hanya sekali menang, kalah, dan seri.
Baca Juga: Soal Isu Rasisme, Ini Aksi Nyata Penyelenggara Liga Primer Inggris