Bolatimes.com - Romelu Lukaku langsung unjuk gigi pada pertandingan perdananya bersama Inter Milan. Tak tanggung-tanggung, ia berhasil melesakkan empat gol dalam laga uji coba.
Lukaku telah melakoni latihan perdana bersama Inter Milan, setelah didatangkan Manchester United pada Jumat (9/8/2019). Bahkan, ia sudah ikut dalam laga pramusim melawan tim Serie D, Virtus Bergamo, Minggu (11/8/2019).
Dalam pertandingan yang digelar di Angelo Moratti Sports tersebut, Inter Milan meraih kemenangan telak 8-0 tas Virtus Bergamo. Empat gol skuat Nerazurri dilesakkan oleh Lukaku, serta empat gol lainnya masing-masing disumbangkan oleh brace Matias Vecino dan Sebastiano Esposito.
Baca Juga: Prediksi Indonesia vs Laos di Piala AFF U-18 2019: Pantang Remehkan Lawan
Lukaku sendiri didatangkan oleh Inter Milan dengan mahar sebesar 65 juta euro atau Rp1,03 triliun. Kemudian, nantinya masih ada tambahan biaya sekitar 10 juta euro jika klausul tertentu terpenuhi.
Di Inter Milan, ia diikat kontrak dengan durasi lima tahun atau sampai Juli 2024. Uang sebesar 9 juta euro dan bonus juga dipersiapkan untuk gaji striker asal Belgia per musimnya.
Kehadiran Lukaku tentu akan menambah optimisme Inter Milan asuhan Antonio Conte untuk mengarungi Serie A Italia musim 2019/2020. Pada laga perdana, skuat Nerazurri akan menghadapi Lecce di Guisseppe Meazza, Selasa (27/8/2019).
Baca Juga: Tak Banyak Alasan, Begini Respons Lampard usai Timnya Dibantai Man United