Tak Hanya Benitez, Mourinho Juga Digosipkan Bakal Hijrah ke Klub China

Eks pelatih Manchester United ini disebut bakal melatih klub Liga Super China, Guangzhou Evergrande.

Sabtu, 06 Juli 2019 | 18:45 WIB
Jose Mourinho saat memimpin laga Manchester Untied vs Fulham pada 8 Desember 2018 (Paul Ellis/AFP)

Jose Mourinho saat memimpin laga Manchester Untied vs Fulham pada 8 Desember 2018 (Paul Ellis/AFP)

Bolatimes.com - Eks Pelatih Manchester United, Jose Mourinho dikabarkan bakal menuju China seperti yang dilakukan Rafael Benitez. Mourinho diprediksi bakal mengganti posisi Fabio Cannavaro yang bakal segera hengkang dari klub Chinese Super League, Guangzhou Evergrande..

Rafael Benitez, disebut enggan memperpanjang kontrak dengan Newcastle United. Dia memilih terbang ke China untuk melatih klub Dalian Yifang.

Kesepakatan antara Benitez dan Newcastle dinilai buntu. Sebab manajemen menolak permintaan pelatih 59 tahun itu terkait kenaikan gaji.

Baca Juga: Dilirik Newcastle, Jose Mourinho Ogah Latih Tim yang Tak Berhasrat Juara

Laporan lain menyebut, jika manejemen baru Newcastle yang segera berganti kepemilikan tak membutuhkan bantuan Benitez di musim ini.

Dikutip dari Mirror, Sabtu (6/7/2019) tak hanya Benitez yang tertarik berlabuh ke negeri tirai bambu. Jose Mourinho dilaporkan telah bertemu dengan ketua grup Evergrande Hui Ka Yan atau dikenal Xu Jiayin pada tahun baru Imlek lalu.

Pertemuan tersebut juga membicarakan terkait ketertarikan Xu Jiayin untuk merekrut pelatih 56 ini menukangi Guangzhou Evergrande.

Baca Juga: Jose Mourinho Akui Siap Tukangi Newcastle United

Mantan manajer Manchester United, Jose Mourinho. [Oli SCARFF / AFP]
Mantan manajer Manchester United, Jose Mourinho. [Oli SCARFF / AFP]

Pelatih Guangzhou saat ini, Fabio Cannavaro dikabarkan segera hengkang di musim ini.

Terpisah, Mourinho sempat mengisyaratkan bakal segera melatih pada awal Juli 2019. Meski tak memutuskan klub mana yang bakal dia tukangi, China kuat diisukan menjadi negara yang bakal dia datangi di musim ini.

Namun spekulasi lain menyatakan, apakah Mourinho siap melatih di China?, padahal eks pelatih Chelsea itu belum tertarik untuk bekerja di luar klub Eropa seperti yang diberitakan Skysports.

Baca Juga: Rafael Benitez Sebut Tiga Tim yang Bisa Juarai Liga Primer

Klub-klub besar sudah memiliki juru taktik baru mereka. Sebut saja Juventus, usai ditinggal Massimiliano Allegri, Maurizio Sarri resmi menukangi si Nyonya Tua. Padahal sebelumnya Mourinho kuat dikaitkan bakal menjadi pengganti Allegri di musim ini.

Di sisi lain, Paris Saint Germain juga disebut bakal mendepak Thomas Tuchel dan melirik Mourinho sebagai penggantinya. Kendati begitu, pelatih asal Jerman itu bersikeras untuk bertahan, dan manajemen Les Parisiens menerimanya.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Inilah hasil undian fase grup Piala Dunia Antarklub 2025

boladunia | 14:34 WIB

Gelandang AC Milan keturunan Indonesia pastikan bakal perpanjang kontrak meski diminati Man City

boladunia | 12:15 WIB

Insiden di Nzerekore ini menambah panjang daftar tragedi serupa di stadion-stadion Afrika dalam puluhan tahun terakhir.

boladunia | 11:56 WIB

Anak sekecil itu sudah cetak gol di Euro 2024

boladunia | 10:54 WIB

Venezia bakal jumpa Lazio di Serie A musim 2024/2025.

boladunia | 16:15 WIB

Inilah jadwal perempatfinal Euro 2024

boladunia | 06:42 WIB

Catat jadwal babak 16 besar Euro 2024

boladunia | 10:15 WIB

Teka-teki masa depan Thom Haye dibongkar media Belanda.

boladunia | 19:00 WIB

Gelandang Leverkusen yang sukses meraih gelar Bundesliga dan Piala Jerman, Granit Xhaka sangat berharap bisa membawa kemenangan untuk Swiss dalam laga Grup A melawan Hongaria pada Sabtu malam di Cologne Stadium.

boladunia | 08:47 WIB

Jerman tampil luar biasa, membuat Skotlandia menjadi korban pertama dengan kekalahan telak 1-5 pada pertandingan pembuka Euro 2024 Grup A di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Sabtu dini hari WIB.

boladunia | 08:08 WIB

Tiga negara yang memastikan diri lolos ke babak final Euro 2024, yakni Georgia, Ukraina, dan Polandia akan terbang ke Jerman, yang menjadi tuan rumah Euro 2024.

boladunia | 15:18 WIB

Pertandingan Vietnam vs Indonesia akan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi pada Selasa, (26/3/2024) pukul 19.00 WIB.

boladunia | 20:26 WIB

Deretan laga besar akan tersaji dalam Euro 2024 yang tak lama lagi akan digelar di Benua Biru. Jelang pertarungan bergengsi antar-negara di Eropa ini, ada sejumlah fakta menarik yang layak untuk dikupas.

boladunia | 09:15 WIB

Barcelona terjepit. Klub Catalan itu sudah disebut miskin oleh pemain incarannya. Pengaturan transfer menjadi lebih lancar ketika klub memiliki sumber daya finansial yang pas-pasan.

boladunia | 22:17 WIB

Liverpool memiliki kesempatan besar dalam mencari pengganti Juergen Klopp yang akan segera meninggalkan klub.Xabi Alonso, yang saat itu menjadi pelatih Bayer Leverkusen, pernah menjadi pilihan utama Liverpool.

boladunia | 21:58 WIB

Hasil undian untuk semifinal Piala FA diumumkan sekitar dua puluh lima menit setelah pertandingan Man United vs Liverpool di Old Trafford berakhir pada hari Minggu, tanggal 17 Maret 2024.

boladunia | 20:52 WIB

Striker AC Milan, Olivier Giroud dikabarkan akan merapat ke klub sepakbola asal Amerika Serikat. Saat ini disebutkan jika sang pemain sedang dalam tahap pembicaraan dengan LAFC di Amerika Serikat.

boladunia | 00:05 WIB

Di pertandingan melawan Hellas Verona pada pekan ke-29 Liga Italia, Pulisic mencetak gol penting yang mencatat sejarah bagi klub.

boladunia | 15:00 WIB
Tampilkan lebih banyak