Bolatimes.com - Baru beberapa waktu diperkenalkan sebagai juru taktik anyar Juventus, Maurizio Sarri sudah merasa tak nyaman. Ia membeberkan ada klausul di dalam kontrak yang tak disukai.
Beberapa waktu lalu, Sarri baru saja diresmikan sebagai juru taktik Juventus yang baru menggantikan Massimiliano Allegri yang mengundurkan diri.
Menariknya dalam sesi jumpa pers, eks juru taktik Chelsea tersebut membeberkan adanya klausul tak biasa yang tercantum di dalam kontraknya.
Baca Juga: PSS Sleman Selamat dari Kekalahan di Kandang, Seto Tetap Tak Puas
Dalam salah satu klausul kontraknya tertulis aturan bahwa Sarri wajib mengenakan pakaian resmi dalam aktivitasnya sebagai juru taktik Juventus.
Padahal seperti diketahui, Sarri kerap tampil casual atau cenderung sporty saat memimpin anak asuhnya ketika latihan ataupun di pinggir lapangan saat berlaga.
Seperti dilansir Mirror, Sarri berencana untuk mendiskusikan kembali soal aturan tersebut pada manajemen. Secara terang-terangan, Sarri bahkan mengaku tak nyaman mengenakan setelan formal saat di atas lapangan.
Baca Juga: Bikin Pangling, Hector Bellerin Tampil Serba Pink di Paris Fashion Week
"Saya lebih suka tidak memakai setelan Juventus di atas lapangan," terangnya.
"di luar lapangan ketika saya mewakili Juventus saya wajib memakainya dan hal itu tertulis di dalam kontrak. Tapi di atas lapangan saya lebih suka tidak memakainya. Kami akan membahas ini," lanjutnya.
"Hal pentingnya di usia saya adalah mereka tidak meminta saya telanjang," kelakarnya.
Baca Juga: Hadapi Persiba Balikpapan di Laga Perdana Liga 2, PSIM Cuma Bawa 19 Pemain