Bolatimes.com - Fernando Hierro dikabarkan telah resmi tidak akan melanjutkan tugasnya sebagai pelatih Spanyol. Bahkan ia juga akan berhenti menjadi direktur olahraga di Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) setelah Piala Dunia 2018.
Hierro menjalankan tugas yang berat untuk mengambil alih kursi pelatih di Timnas Spanyol usai ditinggal oleh Julen Lopetegui. Pelatih berusia 50 tahun itu dipilih RFEF beberapa hari sebelum kick-off Piala Dunia 2018.
Setelah resmi ditunjuk sebagai pelatih Spanyol, Hierro langsung menjalani laga yang berat di laga perdananya. Skuat La Furia Roja berhadapan dengan Portugal di pertandingan pertama babak penyisihan grup.
Baca Juga: Fern Hawkins, Kekasih Harry Maguire yang Senyumnya Manis Banget
Namun kisah Hierro di timnas Spanyol hanya bertahan hingga babak 16 besar. Hierro gagal menemukan racikan yang pas untuk mengalahkan tim tuan rumah, Rusia. Spanyol kalah dari Rusia di babak adu penalti setelah bermain imbang 1-1.
Entah apa alasan Fernando Hierro hingga kabar terbaru mengatakan bahwa mantan pemain Real Madrid ini tidak melanjutkan tugasnya sebagai pelatih Spanyol dan direktur olahraga RFEF.
"Pelatih Spanyol terakhir menolak untuk kembali ke posisi sebelumnya sebagai direktur olahraga RFEF untuk mencari pengalam baru dan melakukan tantangan profesional baru," kata pihak RFEF dikutip dari Sportskeeda.
Baca Juga: Luis Suarez Tak Terima Perlakuan Griezmann Saat Kalahkan Uruguay
"RFEF ingin berterima kasih kepada Fernando Hierro atas komitmen dan rasa tanggung jawabnya ketika ia mengambil alih tim nasional dalam keadaan luar biasa serta dalam pelaksanaan semua tugasnya. Federasi ingin menyoroti nilai-nilai profesional dan manusia dari seorang atlet yang luar biasa," ungkapnya melanjutkan.
Mengenai keputusan Fernando Hierro tersebut, kabar lain yang juga mencuat adalah pelatih Belgia, Roberto Martinez dikaitkan sebagai calon pengganti Hierro di kursi pelatih Spanyol.
Baca Juga: Suporter Jerman Bajak 10.000 Kursi Laga Swedia vs Inggris
Selain Roberto Martinez, ada nama mantan pelatih Barcelona, Luis Enrique diikuti dengan nama lainnya yakni Quique Sanchez Flores sebagai daftar pelatih Spanyol yang baru.