Bolatimes.com - Dua tim unggulan di Grup B Piala Dunia 2018, Spanyol dan Portugal sama-sama meraih kemenangan pada laga kedua. Keduanya pun menang dengan hasil identik yakni 1-0 dari lawan-lawannya. Alhasil, mereka harus berbagi tempat di posisi satu dan dua klasemen sementara Grup B dengan poin sama.
Portugal lebih dulu memulai pertandingan kedua Grup B. Yang menjadi lawan adalah Maroko di mana diperkuat oleh bek Juventus, Mehdi Benatia.
Bermain di Luzhniki Stadium, Rabu (20/6/2018), Portugal berhasil memenangkan laga dengan skor 1-0. kemenangan mereka disumbangkan oleh Cristiano Ronaldo, satu gol yang membuat bintang Real Madrid itu menjadi Raja baru di Eropa.
Baca Juga: Ini Penjelasan Ilmiah Bola Standar yang Digunakan di Piala Dunia
Sementara pada pertandingan Grup B lainnya, Spanyol sukses memetik kemenangan dari Iran. Lagi-lagi Diego Costa yang mempersembahkan gol untuk skuat La Furia Roja. Kemenangan 1-0 atas Iran cukup membuat Spanyol kini bertengger di papan atas klasemen Grup B bersama Portugal.
Baca Juga: Klasemen Sementara Grup A: Rusia di Puncak, Uruguay Menguntit
Kekalahan membuat Iran kini harus turun di posisi tiga klasemen sementara Grup B. Dan Maroko, nir poin dari dua pertandingan membuat mereka tereleminasi lebih cepat dari Piala Dunia 2018.
Berikut klasemen sementara Grup B Piala Dunia 2018, Kamis (21/6/2018).
Baca Juga: Berikut Cara Kerja Sistem VAR di Piala Dunia 2018