Bolatimes.com - Jadwal perempat final Indonesia Open 2023 hari ini, Jumat (16/6/2023) menampilkan pertandingan tujuh wakil tuan rumah. Tersaji duel Jonatan Christie versus Anthony Ginting.
Perang saudara Jojo vs Ginting menjadi salah satu pertandingan seru di babak perempat final Indonesia Open 2023.
Indonesia dipastikan sudah mengantongi satu tiket ke semifina; turnamen berkategori BWF Super 1000 tersebut menyusul perjumpaan dua tunggal putra tersebut.
Baca Juga: Jelang Lawan Argentina di FIFA Matchday, Jordi Amat Ungkap Harapannya
Selain keduanya, lima wakil Merah Putih akan memperebutkan tiket ke babak empat besar. Mereka adalah Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti serta Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Di babak perempat final, Fajar/Rian bakal adu kekuatan lawan unggulan India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty. Sedangkan Apriyani/Fadia melawan dua Jepang Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.
Babak perempat final Indonesia Open 2023 digelar di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (16/6/2023) mulai pukul 12.00 WIB.
Baca Juga: Dipastikan Tak Ikut Rombongan Argentina ke Indonesia, Lionel Messi Sampaikan Hal Ini
Berikut jadwal wakil Indonesia hari ini:
Tunggal putra
1. Jonatan Christie vs Anthony Sinisuka Ginting
Ganda putra
2. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India)
3. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Liang Wei Keng/Wang Chang (China)
4. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae (Korea Selatan)
Baca Juga: Kabar Lionel Messi Absen Lawan Timnas Indonesia, Shayne Pattynama Beri Respons Berkelas
Ganda putri
5. Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang)
Ganda campuran
6. Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)
(Antara)
Baca Juga: Media Argentina Bocorkan Penyebab Lionel Messi Tak Datang ke Indonesia