Bolatimes.com - Indonesia berhasil mencatatkan hattrick medali emas pada cabor bola voli putra di SEA Games. Terbaru, Timnas Voli Putra Indonesia mempersembahkan emas di SEA Games 2023 Kamboja.
Adapun, Timnas voli putra Indonesia meraih medali emas usai mengalahkan Kamboja di Olympic Indoor Stadium, Phnom Penh, Senin (8/5/2023) malam WIB.
Hasilnya, timnas voli putra Indonesia menang tiga set langsung atas Kamboja dengan skor 25-21, 25-10, 25-15. Dengan kemenangan ini, timnas voli putra Indonesia meraih medali emas SEA Games untuk kali ketiga secara beruntun.
Baca Juga: Profil Farhan Halim, Servisnya Bikin Pertahanan Kamboja Rontok di Final SEA Games 2023
Sebelum juara pada 2023, timnas voli putra Indonesia juga meraih emas pada SEA Games edisi 2019 (Filipina) dan 2021 (Vietnam).
Keberhasilan Timnas Voli Indonesia mengukir hattrick medali emas di ajang SEA Games edisi ini juga memberi kesan spesial buat beberapa pemain.
Pasalnya, ada beberapa pemain di dalam skuad Timnas Voli Indonesia untuk SEA Games 2023, sudah menjadi andalan sejak SEA Games 2019.
Baca Juga: SEA Games 2023: Libas Tuan Rumah, Tim Bulu Tangkis Beregu Putri Indonesia ke Semifinal
Total ada tujuh pemain di skuad SEA Games saat ini, yang juga sudah mengikuti SEA Games sejak 2019.
Ketujuh pemain tersebut adalah Rivan Nurmulki, Dio Zulfikri, Nizar Zulfikar, Hernanda Zulfi, Doni Haryono, Yuda Mardiansyah, dan Fahreza Rakha Abhinaya.
Ketujuh pemain yang disebutkan di atas menjadi bagian dari tim yang berhasil meraih emas di Filipina 2019, Vietnam 2021, dan Kamboja 2023.
Baca Juga: Profil Jeff Jiang Jie, Pelatih Timnas Voli Indonesia yang Persembahkan Emas SEA Games 2023
Jadi memang pantas jika para pemain ini, khususnya, begitu merasa bersemangat saat merayakan kemenangan di SEA Games 2023.
Bahkan mereka juga punya peluang untuk mencatatkan quattrick karena masih berpotensi menjadi andalan Timnas Voli Indonesia di SEA Games 2025 mendatang.
Indonesia sendiri sudah pernah mencatatkan quat-rick emas di cabor bola voli putra pada ajang SEA Games yaitu edisi 1987, 1989, 1991, dan 1993.
Baca Juga: Thailand dan Vietnam Lolos ke Semifinal SEA Games 2023, Siapa yang Jadi Lawan Timnas Indonesia U-22?