Bolatimes.com - Penyelenggara Hylo Open 2022 buka suara terkait kontroversi wasit di laga final yang mempertemukan tunggal putra Indonesia Anthony Ginting kontra wakil Taiwan Chou Tien Chen.
Diketahui, Anthony Ginting dan Chou Tien Chen tampil di final Hylo Open 2022 yang digelar di Saarlandhalle, Saarbrucken, Jerman, Minggu (6/11/2022) waktu setempat.
Pertandingan keduanya berlangsung sengit hingga harus diakhiri lewat tiga gim. Namun saat poin-poin kritis gim ketiga, Chou Tien Chen tak terima dengan keputusan wasit.
Kala itu, wasit menganggap bola telah sudah menyentuh lantai saat Chen berusaha mengembalikannya ke Ginting. Chen sontak melayangkan protes namun wasit tetap pada keputusannya.
Anthony Ginting memenangkan pertandingan lawan unggulan Taiwan itu dengan skor 21-18, 11-21, dan 22-24. Chen pun tak bisa menyembunyikan kekecewaannya usai kalah dari wakil Indonesia.
Seusai laga, pihak Hylo Open memberikan tanggapan sembari membagikan cuplikan video pertandingan Anthony Ginting dan Chou Tien Chen.
"Akhir pertandingan (Anthony Ginting vs Chou Tien Chen) diwarnai kontroversi ketika skor 22-22 yang merugikan Chou Tien Chen," tulis Hylo Open 2022 lewat unggahan di akun Instagram resmi,
Penyelenggara mengklaim kejadian tersebut akan diselidiki lebih lanjut dan perkembangan terkait hal itu bakal segera diumumkan.
"Hylo Open sedang menyelidiki situasi ini bersama BWF. (Kami) akan mencoba mengklarifikasi kejadian ini sesegera mungkin. Sebuah pernyataan resmi akan menyusul," imbuhnya.
Lebih lanjut, pihak Hylo Open 2022 mengimbau kepada pencinta badminton agar tak menyerang wasit setelah kejadian kontroversial tersebut.
"Setiap manusia bisa melakukan kesalahan. Chou Tien Chen dan wasit berbicara setelah pertandingan dan berjabat tangan. Hal-hal itu lumrah terjadi dalam olahraga," terang Hylo Open 2022.
"Tak masalah untuk mendiskusikan keputusan tersebut tetapi tolong jangan menghina individu yang bekerja keras setiap hari untuk menjadikan olahraga menjadi pengalaman yang luar biasa bagi kita semua," pungkasnya.