Bolatimes.com - Ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan harus susah payah mengalahkan wakil Denmark, Jeppe Bay/Lasse Molhede dalam babak 32 besar Indonesia Masters 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (7/6/2022) sore.
Ahsan/Hendra menang dua gim langsung dengan skor 21-12 dan 21-19. Adapun unggulan nomor dua itu menyudahi pelawanan Bay/Molhede dalam durasi 30 menit.
Hasil ini membuat Ahsan/Hendra melaju ke babak kedua Indonesia Masters 2022. Meski diakui keduanya mengalahkan wakil Denmark cukup sulit karena harus adaptasi situasi Istora dengan ramainya penonton.
Baca Juga: Pelatih Kuwait Kantongi Kekuatan Timnas Indonesia, Minta Pemain Waspada
"Gugup pasti ada. Apalagi ini pertandingan pertama terus penonton banyak, pasti nervous. Tapi lama-lama hilang," kata Hendra seusai pertandingan.
"Dari kami sendiri ya banyak melakukan kesalahan yang mungkin tak perlu. Kami akan evaluasi dan konsultasi lagi dengan pelatih untuk ke depannya seperti apa," terangnya.
Lebih lanjut, The Daddies akhirnya bisa kembali tampil di Istora Senayan dengan riuh suporter. Satu sisi hal tersebut menambah motivasi keduanya untuk mengalahkan lawan.
Baca Juga: Baru Gabung Persis Solo, Gaya Aaron Evans Langsung Dikomentari Kaesang Pangarep
"Yang pasti senang ya. Kembali normal ada penonton. Itu buat kami semakin semangat. Kan udah dua tahun tak ada penonton," ia menambahkan.
"Jadi ini benar-benar bagus buat pemain Indonesia. Semoga semangat dan hasilnya bagus," pungkasnya.
Selanjutnya, Ahsan/Hendra akan berjumpa pemenang duel antara Choi Sol Gyu/Kim Won Ho vs Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae
Baca Juga: Jerman vs Inggris: Gareth Southgate Penuh Respek ke Der Panzer