Bolatimes.com - Tidak hanya di sepak bola, atlet-atlet yang berhasil menembus Timnas Voli Indonesia juga ternyata ada yang berstatus sebagai anggota polisi.
Nah, beberapa atlet yang merupakan polisi ini tergabung dalam skuad Timnas Voli Indonesia yang meraih medali emas di SEA Games 2021.
Atlet-atlet voli Indonesia yang merupakan polisi di antaranya ada Rivan Nurmulki, Nizar Zulfikar, Rendy Tamamilang, Yuda Mardiansyah, dan Fahreza Rakha Abhinaya.
Kelima atlet Timnas Voli Putra yang baru saja meraih medali emas SEA Games 2021 tersebut merupakan polisi yang bertugas di Polda Jawa Timur.
Nizar Julfikar, Rendy Tamamilang, Yuda Mardiansyah, dan Fahreza Rakha Abinaya juga sama-sama memperkuat Surabaya Bhayangkara Samator di Proliga 2022.
Sedangkan Rivan Nurmulki, memperkuat tim voli asal Jepang. Meski begitu, Rivan juga sangat identik dengan Surabaya Bhayangkara Samator.
Berikut ulasan ringkas atlet voli Indonesia yang berstatus Polisi.
1. Rivan Nurmulki
Rivan Nurmulki lahir di Jambi dari pasangan Nasrin dan Ika Nuryati pada 16 Juli 1995. Dia sebetulnya tidak tertarik pada olahraga bola voli awalnya.
Bersama Surabaya Samator, Rivan meraih berbagai prestasi individu dan kolektif. Mulai dari pemain terbaik Proliga hingga empat kali menyabet gelar juara Proliga.
Setelah lebih dari 7 tahun membela Surabaya Samator, Rivan Nurmulki memutuskan berkarier ke luar negeri dengan bergabung bersama tim voli asal Thailand, Nakhon Ratchasima The Mall.
Di Liga Voli Thailand, Rivan Nurmulki sukses mempersembahkan satu gelar juara buat Nakhon Ratchasima.
Hanya satu tahun di Thailand, Rivan melanjutkan kariernya ke Jepang untuk bergabung bersama VC Nagano Tridents. Dia meningkat kontrak selama dua musim.
2. Nizar Zulfikar
Nizar Zulfikar merupakan salah satu pemain bintang di dunia voli Indonesia. Pemain kelahiran 12 September 1994 ini punya popularitas yang mentereng di ajang Proliga.
Bersama Samator Surabaya, ia pertama kali tampil di ajang Proliga pada tahun 2016. Namun, ketika itu masih menjadi pelapis pemain asing asal Kuba, Pedro Lopez Fernandez. Setidaknya, sudah ada beberapa gelar juara Proliga yang diraihnya bersama Samator, yakni pada edisi 2016, 2018, dan 2019.
3. Rendy Tamamilang
Timnas voli Indonesia memiliki pemain berposisi outside hitter andalan pada sosok Rendy Tamamilang, spike-spike kerasnya merupakan ancaman tim lawan.
Kualitas dan pengalaman Rendy menjadikannya sebagai andalan timnas voli putra Indonesia meraih medali emas SEA Games 2021.
4. Yuda Mardiansyah
Yuda lahir pada 22 September 1996 dan berposisi sebagai middle blocker. Dia juga jadi salah satu pemain kunci yang membawa Indonesia meraih medali emas voli putra SEA Games 2021.
5. Fahreza Rakha Abinaya
Fahreza yang lahir pada 6 Desember 1999 ini berposisi sebagai libero. Dia punya peran penting di Timnas Voli Indonesia pada SEA Games lalu.
Kontributor: Aditia Rizki