Kaki Masih Sakit, Asnawi Mangkualam Berharap Bisa Tampil Lawan Timor Leste

Asnawi Mangkualam sebelumnya berlatih secara terpisah

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Selasa, 10 Mei 2022 | 08:18 WIB
Asnawi Mangkualam dalam sesi latihan bersama Timnas Indonesia U-23 di Vietnam. (Dok. PSSI)

Asnawi Mangkualam dalam sesi latihan bersama Timnas Indonesia U-23 di Vietnam. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Bek kanan Timnas Indonesia U-23, Asnawi Mangkualam, merasa masih ada rasa sakit di pergelangan kakinya (ankle). Meski begitu, ia merasa masih mampu bermain dan berharap diturunkan menghadapi Timor Leste. 

Asnawi mengalami cedera pada laga terakhir klubnya, Ansan Greeners, di Liga 2 Korea Selatan, Sabtu (7/5/2022). Kini dia masih dalam pemulihan cederanya

"Masih ada sedikit rasa mengganjal di 'ankle'. Sekarang dalam masa pemulihan," ujar Asnawi, dikutip dari laman PSSI di Jakarta seperti dimuat Antara, Senin (9/5/2022).

Baca Juga: Here We Go! Erling Haaland Segera Gabung Manchester City, Klausul Rilis Ditebus

Meski demikian, pesepak bola berusia 22 tahun itu yakin cederanya bisa segera sembuh.

Asnawi berharap dia bisa tampil untuk timnas U-23 pada laga lanjutan Grup A sepak bola putra SEA Games 2021 melawan Timor Leste di Vietnam, Selasa (10/5).

"Semoga saya bisa bermain melawan Timor Leste," tutur kapten timnas Indonesia di Piala AFF 2020 itu.

Baca Juga: Tak Peduli Ada Saddil, Pelatih Sabah FC Lebih Jagokan Vietnam Juara ketimbang Indonesia

Asnawi Mangkualam Bahar mengalami cedera ketika membela Ansan Greeners menghadapi Anyang FC, Sabtu (7/5). Ketika itu, sekitar menit ke-60, Asnawi terjatuh dengan pergelangan kaki tertekuk ketika mencoba untuk merebut bola dari lawan.

Eks pemain PSM Makassar itu pun harus mendapatkan perawatan beberapa saat di dalam lapangan sebelum akhirnya ditarik keluar.

Setelah pertandingan tersebut, Asnawi terbang ke Vietnam dan berlatih dengan timnas U-23 pada Minggu (8/5).

Baca Juga: Kiper PSIS Semarang Diperiksa Polisi, Diduga Aniaya Anggota Brimob

Kedatangan Asnawi di skuad "Garuda Muda" sangat ditunggu untuk memperkuat sisi kanan pertahanan Indonesia di SEA Games 2021.

Pada pertandingan pertama di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Jumat (6/5), Indonesia takluk 0-3 dari Vietnam. Ketidakhadiran Asnawi Mangkualam di sisi kanan pertahanan Indonesia sangat terasa dalam laga itu.

Posisi Asnawi yang diisi pemain debutan Ilham Rio Fahmi kerap dieksploitasi oleh para pemain Vietnam yang memiliki teknik dan kecepatan mumpuni.

Baca Juga: Kalah dari Pebulu Tangkis Thailand, Anthony Sinisuka Ginting: Pastinya Sedih Ya

Kekalahan dari Vietnam membuat Indonesia berada di peringkat keempat klasemen sementara Grup A, di atas tim juru kunci Timor Leste yang kandas dua kali dari dua laga.

Posisi ketiga dihuni Myanmar yang mengoleksi tiga poin, kemudian Vietnam mengisi tangga kedua dengan empat poin. Puncak klasemen dihuni Filipina yang berpoin serupa dengan Vietnam tetapi unggul selisih gol.

(Suara.com/Reky Kalumata)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

"Laba kotor Perseroan juga meningkat 30 persen yang mencapai Rp 22,22 miliar dibandingkan tahun lalu yang sebesar Rp 17,8 miliar."

arena | 10:56 WIB

Pebalap MotoGP dari tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo tak ingin mengendurkan semangatnya untuk balapan di MotoGP Spanyol akhir pekan ini.

arena | 18:49 WIB

Fabio Di Giannantonio dan Marco Bezzecchi mengaku optimistis, karena keduanya berhasil finis di daftar delapan besar pada balapan utama MotoGP Amerika dua pekan lalu.

arena | 15:15 WIB

Pebalap Monster Energy Yamaha, Alex Rins bertekad untuk mengulangi kemenangan pada MotoGP Amerika Serikat 2024.

arena | 13:25 WIB

Pebalap Gresini Racing tersebut mengatakan, ingin meraih podium pertamanya di balapan yang berlangsung di Circuit of The Americas (COTA) Austin, Texas, pada akhir pekan ini.

arena | 12:30 WIB

Liberty Media membeli 86 persen saham MotoGP, dengan Dorna Sports mempertahankan 14 persen saham. Nilai perusahaan MotoGP ditaksir bernilai 4,2 miliar euro atau setara dengan Rp72 triliun.

arena | 20:51 WIB

Uji coba privat tim Monster Energy Yamaha bersama Fabio Quartararo dan Alex Rins itu dilakukan sebelum balapan seri ketiga MotoGP Amerika Serikat di Austin.

arena | 14:18 WIB

Pemilik kejuaraan balap mobil Formula 1, Liberty Media disebut siap untuk melakukan finalisasi pembelian, dan mengambil alih kejuaraan balap motor MotoGP, yang diprediksi mencapai angka 4 miliar dolar AS.

arena | 12:56 WIB

Dani Pedrosa merupakan juara dunia tiga kali, yang sebelumnya juga sempat turun sebagai wildcard untuk tim Red Bull KTM, dan finis di posisi keenam pada balapan Sprint, serta posisi ketujuh pada balapan utama GP Spanyol 2023.

arena | 12:37 WIB

Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio tak segera berpuas diri usai sama-sama mencapai daftar 10 besar pada MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao akhir pekan lalu.

arena | 15:34 WIB

Duo pebalap Gresini Racing, Marc Marquez dan Alex menyatakan, siap mengalihkan fokus dan menatap balapan seri berikut di Sirkuit Austin, MotoGP Amerika Serikat pada 12-15 April 2024.

arena | 15:04 WIB

Pebalap Maverick Vinales mengakui, bahwa dirinya tidak terlalu mempersoalkan kegagalannya finis di MotoGP 2024 seri Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, pada Minggu (24/3/2024).

arena | 20:51 WIB

Pebalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia langsung menatap balapan MotoGP 2024 seri selanjutnya di Sirkuit Amerika pada 12-14 April mendatang.

arena | 19:37 WIB

Meskipun tidak meraih kemenangan dalam sprint MotoGP Portugal 2024, Francesco Bagnaia dari tim Ducati tetap kokoh di puncak klasemen sementara. Di hari kedua di Sirkuit Internasional Algarve, Portimao, dia bersaing dalam latihan bebas 2, kualifikasi

arena | 06:22 WIB

Marc Marquez mengakui, jika pebalap muda tim Red Bull GASGAS Tech3, Pedro Acosta menjadi satu di antara pesaing yang harus diwaspadai di MotoGP 2024.

arena | 13:01 WIB

Adapun jadwal siaran langsung MotoGP Portugal 2024, pada Sabtu (23/3/2024) akan memulai ajang Sprint Race pukul 22.00 WIB.

arena | 09:29 WIB

Pebalap Marco Bezzecchi berhasil menumbuhkan kepercayaan dirinya menjelang babak kualifikasi, balapan Sprint, dan balapan utama MotoGP Portugal, yang berlangsung di Sirkuit Algarve Portimao, akhir pekan ini.

arena | 09:04 WIB
Tampilkan lebih banyak