Bolatimes.com - Timnas Futsal Indonesia nyaris absen di SEA Games 2021, namun kini sudah dipastikan kontingen dari cabang olahraga ini diberangkatkan.
Rangkaian pertandingan futsal SEA Games 2021 digelar di Gelanggang Olahraga (GOR) Ha Nam, Vietnam, Evan Soumilena bakal memulai pertandingan pada 11 Mei 2022.
Indonesia akan bersaing dengan empat negara lain termasuk salah satunya adalah tuan rumah Vietnam, Thailand, Malaysia dan Myanmar.
Dengan jumlah peserta yang sedikit ini, Format pertandingan menggunakan sistem round robin. Artinya, setiap tim akan saling bertemu selama fase grup sebelum ditentukan tim terbaik yang berhak mendapatkan medali emas.
Menilik jadwal, Timnas Futsal Indonesia akan langsung menghadapi tuan rumah Vietnam pada partai pembuka futsal SEA Games 2021.
Kedua tim dijadwalkan bertemu pada Rabu (11/5) pukul 16:00 WIB. Tiga hari berselang, Indonesia akan menghadapi Myanmar pada 14 Mei.
Dua hari berselang timnas futsal Indonesia berjumpa Malaysia pada 16 Mei 2022. Evan Soumilena dan kawan-kawan menjalani pertandingan terakhir pada Rabu tanggal 18 Mei 2022 mulai pukul 13.00 WIB. Di laga pemungkas, Timnas Futsal Indonesia bakal menjalani duel tim kuat yakni Thailand.
Catatan Indonesia di SEA Games baru merengkuh medali perunggu, sementara lawan terkuat saat ini yang harus dikalahkan skuat Garuda adalah Thailand.
Indonesia sempat menggebrak di Piala AFF 2022, sempat menahan imbang di fase grup dan unggul 2-0 di partai final meskipun akhirnya gagal meraih gelar usai kalah dalam adu penalti.
Berikut ini jadwal lengkap Timnas Futsal Indonesia di SEA Games 2022 di Hanoi, Vietnam:
11 Mei 2022 - pukul 16.30 WIB: Vietnam Vs Indonesia
14 Mei 2022 - pukul 13.00 WIB: indonesia Vs Myanmar
16 Mei 2022 - pukul 13.00 WIB: Malaysia Vs Indonesia
18 Mei 2022 - pukul 13.00 WIB: Indonesia Vs Thailand.
Kontributor: Aditia Rizki