Hasil Moto2 Mandalika: Somkiat Chantra Menang, Rider Berdarah Indonesia Curi Poin

Somkiat Chantra mengukir sejarah bagi Thailand.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Minggu, 20 Maret 2022 | 14:06 WIB
Pembalap Thailand, Somkiat Chantra saat mengaspal di Sirkuit Motegi. (AFP/Toshifumi Kitamura)

Pembalap Thailand, Somkiat Chantra saat mengaspal di Sirkuit Motegi. (AFP/Toshifumi Kitamura)

Bolatimes.com - Pembalap Thailand Somkiat Chantra keluar sebagai pemenang Moto2 Mandalika. Somkiat berhasil mengukir sejarah untuk negaranya.

Somkiat Chantra start dengan apik dan mencuri posisi terdepan menuju tikungan pertama di Sirkuit Mandalika, Minggu (20/3/2022).

Belum genap lima putaran, polesitter Jake Dixon justru terjatuh di Tikungan 10 ketika berupaya merestorasi posisinya.

Baca Juga: Marc Marquez Alami Gegar Otak, Batal Balapan di MotoGP Mandalika 2022

Sang pebalap tim GASGAS akhirnya menyudahi balapan seri kedua musim itu lebih dini dan kembali ke garasi.

Dengan jarak balapan yang dipotong dari 25 ke 16 putaran karena cuaca panas, Chantra menjaga keunggulannya menuju lap terakhir dengan mengantongi margin tiga detik dari Celestino Vietti.

Sang pebalap Thailand dari tim Idemitsu Honda Team Asia melintasi finis tanpa ancaman berarti demi mengamankan kemenangan sekaligus podium perdananya di seri kejuaraan dunia.

Baca Juga: Breaking News! Marc Marquez Resmi Absen di MotoGP Mandalika 2022

Pembalap Thailand, Somkiat Chantra Juara Moto2 Mandalika 2022. (Twitter/@motogp)
Pembalap Thailand, Somkiat Chantra Juara Moto2 Mandalika 2022. (Twitter/@motogp)

Adapun juara Moto2 Qatar, Calestino Vietti memboyong poin berarti untuk tim Mooney VR46 berkat finis runner-up, 3,230 detik di belakang Chantra. Sedangkan Aron Canet melengkapi podium di tempat ketiga untuk tim Flexbox HP40.

Vietti bertahan di puncak klasemen dengan koleksi 45 poin, dibayangi oleh Canet yang berjarak sembilan poin.

Sementara itu, pembalap tim Pertamina Mandalika SAG Bo Bendsneyder membawa pulang satu poin untuk . Bendsneyder finis di P15.

Baca Juga: Potret Marc Marquez usai Kecelakaan Horor saat Pemanasan MotoGP Mandalika 2022

Memiliki darah Belanda-Indonesia, Bendsneyder mengawali balapan di "kandang" dari baris kedua setelah mengamankan P5 di babak kualifikasi.

Namun gagal mempertahankan posisinya di tengah ketatnya kompetisi kelas intermediate itu, demikian dimuat Antara.

Baca Juga: Hasil Moto3 Mandalika: Pembalap Indonesia Mario Aji Cetak Sejarah, Foggia Menang

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

"Laba kotor Perseroan juga meningkat 30 persen yang mencapai Rp 22,22 miliar dibandingkan tahun lalu yang sebesar Rp 17,8 miliar."

arena | 10:56 WIB

Pebalap MotoGP dari tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo tak ingin mengendurkan semangatnya untuk balapan di MotoGP Spanyol akhir pekan ini.

arena | 18:49 WIB

Fabio Di Giannantonio dan Marco Bezzecchi mengaku optimistis, karena keduanya berhasil finis di daftar delapan besar pada balapan utama MotoGP Amerika dua pekan lalu.

arena | 15:15 WIB

Pebalap Monster Energy Yamaha, Alex Rins bertekad untuk mengulangi kemenangan pada MotoGP Amerika Serikat 2024.

arena | 13:25 WIB

Pebalap Gresini Racing tersebut mengatakan, ingin meraih podium pertamanya di balapan yang berlangsung di Circuit of The Americas (COTA) Austin, Texas, pada akhir pekan ini.

arena | 12:30 WIB

Liberty Media membeli 86 persen saham MotoGP, dengan Dorna Sports mempertahankan 14 persen saham. Nilai perusahaan MotoGP ditaksir bernilai 4,2 miliar euro atau setara dengan Rp72 triliun.

arena | 20:51 WIB

Uji coba privat tim Monster Energy Yamaha bersama Fabio Quartararo dan Alex Rins itu dilakukan sebelum balapan seri ketiga MotoGP Amerika Serikat di Austin.

arena | 14:18 WIB

Pemilik kejuaraan balap mobil Formula 1, Liberty Media disebut siap untuk melakukan finalisasi pembelian, dan mengambil alih kejuaraan balap motor MotoGP, yang diprediksi mencapai angka 4 miliar dolar AS.

arena | 12:56 WIB

Dani Pedrosa merupakan juara dunia tiga kali, yang sebelumnya juga sempat turun sebagai wildcard untuk tim Red Bull KTM, dan finis di posisi keenam pada balapan Sprint, serta posisi ketujuh pada balapan utama GP Spanyol 2023.

arena | 12:37 WIB

Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio tak segera berpuas diri usai sama-sama mencapai daftar 10 besar pada MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao akhir pekan lalu.

arena | 15:34 WIB

Duo pebalap Gresini Racing, Marc Marquez dan Alex menyatakan, siap mengalihkan fokus dan menatap balapan seri berikut di Sirkuit Austin, MotoGP Amerika Serikat pada 12-15 April 2024.

arena | 15:04 WIB

Pebalap Maverick Vinales mengakui, bahwa dirinya tidak terlalu mempersoalkan kegagalannya finis di MotoGP 2024 seri Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, pada Minggu (24/3/2024).

arena | 20:51 WIB

Pebalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia langsung menatap balapan MotoGP 2024 seri selanjutnya di Sirkuit Amerika pada 12-14 April mendatang.

arena | 19:37 WIB

Meskipun tidak meraih kemenangan dalam sprint MotoGP Portugal 2024, Francesco Bagnaia dari tim Ducati tetap kokoh di puncak klasemen sementara. Di hari kedua di Sirkuit Internasional Algarve, Portimao, dia bersaing dalam latihan bebas 2, kualifikasi

arena | 06:22 WIB

Marc Marquez mengakui, jika pebalap muda tim Red Bull GASGAS Tech3, Pedro Acosta menjadi satu di antara pesaing yang harus diwaspadai di MotoGP 2024.

arena | 13:01 WIB

Adapun jadwal siaran langsung MotoGP Portugal 2024, pada Sabtu (23/3/2024) akan memulai ajang Sprint Race pukul 22.00 WIB.

arena | 09:29 WIB

Pebalap Marco Bezzecchi berhasil menumbuhkan kepercayaan dirinya menjelang babak kualifikasi, balapan Sprint, dan balapan utama MotoGP Portugal, yang berlangsung di Sirkuit Algarve Portimao, akhir pekan ini.

arena | 09:04 WIB
Tampilkan lebih banyak