Bolatimes.com - Jadwal final French Open 2021 yang akan digelar hari ini, Minggu (31/10/2021) malam WIB. Indonesia menempatkan satu wakil di sektor ganda putra, yakni Marcus Fernaldi Gideon / Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Pertandingan final French Open 2021 akan dimulai pukul 19.00 WIB. Partai pertama pertandingan sektor ganda putri. Adalah dua ganda putri Korea Selatan (Korsel) yakni Lee Sohee/Shin Seungchan dan Kim Soyeong/Kong Heeyong akan saling bertarung.
Kemudian partai kedua, ada duel yang tak kalah seru di sektor tunggal putra. Perebutan gelar juara akan menyajadikan duel antara Kanta Tsuneyama (Jepang) vs Chou Tien Chen (Taiwan).
Baca Juga: Final French Open 2021: Marcus / Kevin Lawan Wakil Korea
Setelah itu ada partai ketiga, yakni tunggal putri yang mempertemukan dua wakil Jepang. Mereka adalah Akane Yamaguchi dan Sayaka Takahashi.
Partai keempat ada Marcus / Kevin yang akan bertarung untuk merebut gelar juara. The Minions menghadapi menghadapi wakil Korea Selatan, Ko Sung Hyun / Shin Baek Cheol.
Kemudian partai kelima final French Open 2021 akan mempertemukan duel ganda campuran. Di sektor ini, ada Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark).
Baca Juga: Ucapkan Selamat Ultah ke Shella Bernadetha, Bagus Kahfi Pamer Foto Mesra
Berikut jadwal final French Open 2021.
Minggu (31/10/2021)
19.00 WIB: Lee Sohee/Shin Seungchan (Korsel) dan Kim Soyeong/Kong Heeyong (Korsel)
Baca Juga: Bung Towel: Jika Timnas Menang Ada yang Klaim Andil, Kalau Kalah Ngumpet
20.00 WIB: Kanta Tsuneyama (Jepang) vs Chou Tien Chen (Taiwan)
21.00 WIB: Akane Yamaguchi (Jepang) dan Sayaka Takahashi (Jepang)
22.00 WIB: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ko Sung Hyun/Shin Baekcheol (Korea Selatan)
Baca Juga: Video Aaron Ramsdale 'Terbang' Gagalkan Tendakan Bebas Pemain Leicester
23.00 WIB: Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) vs Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark)