Bolatimes.com - Legenda bulutangkis Indonesia, Markis Kido, meninggal dunia pada Senin (14/6/2021). Kabar ini disampaikan langsung oleh partner Kido selama 14 tahun berkiprah di dunia bulutangkis, Hendra Setiawan.
Hendra mengucapkan duka mendalam usai kehilangan salah satu sahabatnya. Pria 36 tahun itu juga mengenang selama berpasangan sebagai ganda putra bersama Kido.
"Ikut berduka cita yang sangat mendalam buat salah satu partner terbaik saya dalam suka maupun duka..Dia salah satu pemain yang luar biasa dan sangat bertalenta..," tulis Hendra.
Baca Juga: Sedih Banget, Kevin Sanjaya Nangis Dengar Markis Kido Meninggal Dunia
"Saya ingin mengucapkan banyak terimakasih karena sudah menjadi partner yang sangat baik buat saya dalam waktu menang ataupun kalah..," lanjutnya.
"Terimakasih sudah berpartner mulai dari nol dan berjuang bersama selama 14 tahun. Terimakasih Kido & selamat jalan," tutupnya.
Sebelum dikabarkan meninggal, Kido masih sempat update bersama teman-temannya di Instagram. Kabar ini tentu membuat fans Markis terkejut.
Baca Juga: Bantah Ikuti Raffi Ahmad, Atta Halilintar Ungkap Alasan Beli AHHA PS Pati
Kabarnya Markis meninggal dunia karena serangan jantung. Hal ini disampaikan oleh jurnalis olahraga senior Ainur Rohman lewat Twitter.
"Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Hari ini, salah satu pahlawan bulu tangkis terbesar Indonesia Markis Kido meninggal dunia pd usia 36 thn. Kido meninggal karena serangan jantung saat bermain Tangerang. RIP," tuilis Ainur.
(Dea Dezellynda Madya Ratri)
Baca Juga: Kendall Jenner Peluk Mesra Pacarnya yang Lolos ke Final Wilayah Barat NBA