Bolatimes.com - Tim nasional (Timnas) balap sepeda Indonesia siap tempur menghadapi gelaran SEA Games 2019, Filipina. Mereka bahkan sudah mematok target medali emas di gelaran dua tahunan tersebut.
Jelang keberangkatan, Pengurus Besar Ikatan Sports Sepeda Indonesia (PB ISSI) percaya diri bisa merebut tiga medali emas. Sebelumnya, cabor balap sepeda hanya ditargetkan meraih dua medali emas.
Baca Juga: Kalahkan Thailand, Ini Peringkat Timnas Indonesia di Grup B SEA Games 2019
Hal itu disampaikan Ketua umum PB ISSI, Raja Sapta Oktohari saat melepas kontingen balap sepeda Merah Putih di Restoran Meradelima, Senopati, Jakarta Selatan, Selasa (26/11/2019).
"Kemarin saya ditanya berapa target emas, sebagai ketua Komite Olimpiade Indonesia (KOI), saya bilang dua medali emas, satu perak, dan satu peringgu," ujar Okto, sapaan Raja Sapta Oktohari.
"Tapi dari PB ISSI sangat semangat, mereka bilang targetnya tiga medali emas, satu perak, dan satu perunggu," sambungnya.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-22 Sementara Unggul atas Thailand di Babak Pertama
Pelatih kepala Timnas balap sepeda Indonesia, Dadang Haries Purnomo menjelaskan tiga medali emas itu sudah dalam perhitungan timnya.
"Tiga medali emas itu memang saya punya hitungan ada satu emas dari Mountain Bike Cross Country putra, Downhill, dan BMX," ujar Dadang.
Khusus dari nomor Mountain Bike Cross Country putra, Dadang menyebut secara spesifik nama atlet yang diharapkan meraih medali emas, yakni Zaenal Fanani.
Baca Juga: Persela Lamongan Kena Sanksi Berat Tanpa Penonton Hingga Akhir Musim
Pertimbangannya, Fanani belum lama ini meraih prestasi membanggakan dengan keluar sebagai juara di ajang Cross Country Olympic C3 2019.
Pada ajang balap yang berlangsung di Liquica, Timor Leste, 20 Oktober lalu, Fanani keluar sebagai juara setelah mencatatkan waktu tercepat satu menit 20,36 detik.
"Kita punya pertimbangan dengan melihat beberapa ajang internasional yang diikuti. Untuk Fanani, dia masih unggul di Asia," pungkas Dadang.
Baca Juga: Ibrahimovic Dikabarkan Merapat ke Spurs, Begini Penjelasan Mourinho
Timnas balap sepeda Indonesia sendiri menurunkan 18 atlet di SEA Games 2019. Tujuh atlet dari nomor Road Race (6 putra, 1 putri), dan empat atlet nomor Mountain Bike Downhill (2 putra, 2 putri). Serta dua atlet dari nomor Mountain Bike Cross Country (2 putra), dua atlet dari nomor BMX freestyle (2 putra), dan tiga atlet dari nomor BMX race (3 putra).