Anthony Sinisuka Ginting Kalah di Hong Kong Open, Netizen Salahkan Wasit

Kekalahan Anthony Sinisuka Ginting membuat Indonesia tanpa gelar di Hong Kong Open 2019.

Galih Priatmojo | BolaTimes.com
Minggu, 17 November 2019 | 21:15 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting mengembalikan kok ke arah pebulu tangkis tunggal putra China Lu Guang Zu dalam babak pertama Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, kompleks GBK, Jakarta, Selasa (16/7/2019). Anthony Sinisuka Ginting berhasil melaju ke babak selanjutnya setelah menang 20-22, 23-21, 21-18. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/hp.

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting mengembalikan kok ke arah pebulu tangkis tunggal putra China Lu Guang Zu dalam babak pertama Blibli Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, kompleks GBK, Jakarta, Selasa (16/7/2019). Anthony Sinisuka Ginting berhasil melaju ke babak selanjutnya setelah menang 20-22, 23-21, 21-18. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/hp.

Bolatimes.com - Kegagalan Anthony Sinisuka Ginting merebut gelar di Hong Kong Open 2019 masuk dalam trending di Twitter.

Tagar Ginting masuk sebagai terpopuler ketiga di Twitter setelah kalah dari wakil tuan rumah, Lee Cheuk Yiu.

Banyak di antara para netizen yang kecewa lantaran wasit dianggap kurang tepat saat memutuskan Anthony melakukan kesalahan hingga akhirnya kalah.

Baca Juga: Saddil Ramdani Pamit dari Pahang FA, Netizen: Pliss Jangan Balik ke Indo

"Pertandingan yang sangat seru dan dramatis, luar biasa perjuangan dari Ginting dan Lee Cheuk Yiu. Tapi sayang diakhiri dengan keputusan yang kontroversial dari umpire. Sampai harus saya zoom dan slow motion berkali-kali. hadeeh," kicau akun @RudyRoedyanto.

"Bola sudah lewat net, dan masuk ke area permainan Ginting. Sah untuk dismash. Tidak fault," tulis akun @hanzsss.

"Seharusnya dia bisa berdiskusi dulu dengan servis judge. Menggunakan haknya sebagai wasit. Ini PR besar untuk BWF. Stay strong ginting!" tulis akun @frijeyjeje.

Baca Juga: Casillas Anggap Jika Ronaldo Raih Ballon d'Or Itu Tak Logis

Bertanding di Hong Kong Coliseum, Minggu (17/11/2019), Anthony kalah dalam pertarungan rubber game, dengan skor 21-16, 10-21, dan 20-22.

Di game pertama, Anthony bermain cukup baik, ia jauh memimpin perolehan skor. Meskipun Lee sempat mendekat, Anthony mengamankan game pertama dengan skor 21-16.

Pada game kedua dan ketiga, penampilan Anthony justru antiklimaks. Ia begitu banyak melakukan kesalahan sendiri dan beberapa kali mati langkah dalam mengembalikan pukulan-pukulan Lee yang saat itu tidak terlalu berbahaya.

Baca Juga: Gagal Raih Gelar di Hong Kong Open 2019 Begini Kata Hendra/Ahsan

Anthony sempat memperkecil ketertinggalannya bahkan balik memimpin dengan skor 20-19, namun Lee memaksakan terjadinya setting di game ketiga.

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, menjadi runner-up Hong Kong Open 2019 usai kalah dari wakil tuan rumah Lee Cheuk Yiu di babak final, Minggu (17/11/2019). [Humas PBSI]
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, menjadi runner-up Hong Kong Open 2019 usai kalah dari wakil tuan rumah Lee Cheuk Yiu di babak final, Minggu (17/11/2019). [Humas PBSI]

Saat tertinggal 20-21, satu sambaran Anthony di depan net dinyatakan fault oleh wasit karena ujung raketnya dinilai melewati net. Champion point pun diraih Lee.

"Tentunya saya sangat kecewa, marah dan merasa keputusan wasit tidak fair. Ini terjadi di poin kritis dan saya merasa tidak ada yang salah," ujar Anthony kesal.

Baca Juga: Kalahkan Petinju Afrika Selatan, Daud Yordan Cetak Sejarah

"Tapi namanya permainan, saya harus bisa menerima, ada yang menang dan ada yang kalah," lanjutnya seperti dilansir dari Suara.com, Minggu (17/11/2019).

Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, menjadi runner-up Hong Kong Open 2019 usai kalah dari wakil tuan rumah Lee Cheuk Yiu di babak final, Minggu (17/11/2019). [Humas PBSI]
Pebulutangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, menjadi runner-up Hong Kong Open 2019 usai kalah dari wakil tuan rumah Lee Cheuk Yiu di babak final, Minggu (17/11/2019). [Humas PBSI]

"Saya sudah mempersiapkan diri dengan baik, saya tahu Lee akan bermain dengan percaya diri di depan publiknya sendiri. Waktu di game kedua itu memang ada perubahan cara main karena kondisi angin."

"Di game ketiga saat ketinggalan, saya ingat di babak sebelumnya saya pernah begini dan bisa menang, lalu saya semangat lagi dan bisa menyusul. Tapi akhirnya seperti ini. Saya kurang beruntung," beber Anthony.

Selain Anthony, ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan juga menjadi runner-up Hong Kong Open 2019 setelah dikalahkan Choi Solgyu/Seo Seung Jae (Korsel), dengan skor 21-13, 13-21, dan 12-21.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

"Laba kotor Perseroan juga meningkat 30 persen yang mencapai Rp 22,22 miliar dibandingkan tahun lalu yang sebesar Rp 17,8 miliar."

arena | 10:56 WIB

Pebalap MotoGP dari tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo tak ingin mengendurkan semangatnya untuk balapan di MotoGP Spanyol akhir pekan ini.

arena | 18:49 WIB

Fabio Di Giannantonio dan Marco Bezzecchi mengaku optimistis, karena keduanya berhasil finis di daftar delapan besar pada balapan utama MotoGP Amerika dua pekan lalu.

arena | 15:15 WIB

Pebalap Monster Energy Yamaha, Alex Rins bertekad untuk mengulangi kemenangan pada MotoGP Amerika Serikat 2024.

arena | 13:25 WIB

Pebalap Gresini Racing tersebut mengatakan, ingin meraih podium pertamanya di balapan yang berlangsung di Circuit of The Americas (COTA) Austin, Texas, pada akhir pekan ini.

arena | 12:30 WIB

Liberty Media membeli 86 persen saham MotoGP, dengan Dorna Sports mempertahankan 14 persen saham. Nilai perusahaan MotoGP ditaksir bernilai 4,2 miliar euro atau setara dengan Rp72 triliun.

arena | 20:51 WIB

Uji coba privat tim Monster Energy Yamaha bersama Fabio Quartararo dan Alex Rins itu dilakukan sebelum balapan seri ketiga MotoGP Amerika Serikat di Austin.

arena | 14:18 WIB

Pemilik kejuaraan balap mobil Formula 1, Liberty Media disebut siap untuk melakukan finalisasi pembelian, dan mengambil alih kejuaraan balap motor MotoGP, yang diprediksi mencapai angka 4 miliar dolar AS.

arena | 12:56 WIB

Dani Pedrosa merupakan juara dunia tiga kali, yang sebelumnya juga sempat turun sebagai wildcard untuk tim Red Bull KTM, dan finis di posisi keenam pada balapan Sprint, serta posisi ketujuh pada balapan utama GP Spanyol 2023.

arena | 12:37 WIB

Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio tak segera berpuas diri usai sama-sama mencapai daftar 10 besar pada MotoGP Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao akhir pekan lalu.

arena | 15:34 WIB

Duo pebalap Gresini Racing, Marc Marquez dan Alex menyatakan, siap mengalihkan fokus dan menatap balapan seri berikut di Sirkuit Austin, MotoGP Amerika Serikat pada 12-15 April 2024.

arena | 15:04 WIB

Pebalap Maverick Vinales mengakui, bahwa dirinya tidak terlalu mempersoalkan kegagalannya finis di MotoGP 2024 seri Portugal di Sirkuit Algarve, Portimao, pada Minggu (24/3/2024).

arena | 20:51 WIB

Pebalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia langsung menatap balapan MotoGP 2024 seri selanjutnya di Sirkuit Amerika pada 12-14 April mendatang.

arena | 19:37 WIB

Meskipun tidak meraih kemenangan dalam sprint MotoGP Portugal 2024, Francesco Bagnaia dari tim Ducati tetap kokoh di puncak klasemen sementara. Di hari kedua di Sirkuit Internasional Algarve, Portimao, dia bersaing dalam latihan bebas 2, kualifikasi

arena | 06:22 WIB

Marc Marquez mengakui, jika pebalap muda tim Red Bull GASGAS Tech3, Pedro Acosta menjadi satu di antara pesaing yang harus diwaspadai di MotoGP 2024.

arena | 13:01 WIB

Adapun jadwal siaran langsung MotoGP Portugal 2024, pada Sabtu (23/3/2024) akan memulai ajang Sprint Race pukul 22.00 WIB.

arena | 09:29 WIB

Pebalap Marco Bezzecchi berhasil menumbuhkan kepercayaan dirinya menjelang babak kualifikasi, balapan Sprint, dan balapan utama MotoGP Portugal, yang berlangsung di Sirkuit Algarve Portimao, akhir pekan ini.

arena | 09:04 WIB
Tampilkan lebih banyak