Bolatimes.com - Sejumlah pebulutangkis wakil Indonesia sejak kemarin sudah mulai bertarung di ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis yang dihelat di St. Jakobshalle Basel, Swiss.
Nah, siapa kira selain berjuang di dalam arena, tak sedikit dari para pebulutangkis Indonesia juga harus berjuang keras di luar lapangan. Setidaknya ini seperti yang terungkap dari video singkat yang diunggah di akun Instagram Herry Iman Pierngadi.
Beberapa waktu lalu, pelatih ganda top dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Gideon Fernaldi itu mengunggah bagaimana mereka harus berjuang untuk memenuhi kebutuhan minumnya selama mengikuti ajang Kejuaraan Dunia Bulutangkis di Swiss.
Baca Juga: Bejo Bakal Terapkan Taktik Ini Jelang Hadapi Perseru Badak Lampung FC
Dalam video tersebut, pelatih yang biasa disapa Herry IP itu terlihat menenteng beberapa botol air minum. Ia tak sendiri dalam video itu terlihat pula sosok Hendra Setiawan yang merupakan ganda putra ranking dua dunia bersama Muhammad Ahsan.
Di video itu, Hendra Setiawan juga terlihat menenteng beberapa botol air minum ditemani beberapa rekan lainnya.
"Perjuangan mau minum ngga gampang. Tuh Coach Herry lagi pikul air. Coach naga air lagi borong minum," bunyi suara yang mengiringi video tersebut.
Baca Juga: Bikin Meleleh, Begini Aksi Kekasih Ronaldo saat Menari Tanpa Busana
Sementara di hari kedua Kejuaraan Dunia Bulutangkis, sejumlah wakil Indonesia ada yang harus tumbang. Mereka yakni ganda putri Yulfira/Jauza yang kandas di tangan wakil Thailand.
Sementara, tunggal putri Indonesia, Fitriani mampu melaju ke babak kedua usai menundukkan wakil Jerman, Yvone Li. Fitriani yang sempat kagok di awal babak pertama berhasil mengalahkan Yvona dua game langsung 21-14 dan 21-12.
Baca Juga: Link Siaran Langsung Bhayangkara FC vs PSIS Semarang, Menanti Tuah Banur